Indonesia-Korea Selatan Tingkatkan Teknologi Kelautan

Kamis, 10 Mei 2018 - 18:35 WIB
Indonesia-Korea Selatan Tingkatkan Teknologi Kelautan
Indonesia-Korea Selatan Tingkatkan Teknologi Kelautan
A A A
JAKARTA - Menko Bidang Kemaritiman Luhut Pandjaitan dan Menteri Kelautan dan Perikanan Korea Selatan Kim Young Choon melakukan kesepakatan pengaturan pelaksanaan untuk mendirikan Pusat Penelitian dan Kerjasama Teknologi Kelautan (PPKT).

Dalam kesepakatan ini, salah satunya kerja sama pada tingkat perguruan tinggi antara Institut Teknologi Bandung (ITB) dan Institut Sains dan Teknologi Kelautan Korea (KIOST).

“Kami melihat kerja sama maritim dengan Korea Selatan sangat penting, karena ada Laut Cina Selatan dan Laut Natuna. Jadi nanti kita bisa bekerja sama di wilayah ini. Dan kami berharap dengan Korea Selatan karena sejarahnya teman baik Indonesia," ujar Luhut dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Kamis (10/5/2018).

Dengan Negeri Ginseng ini, Luhut berharap akan lebih banyak lagi

investasi di Indonesia. "Di Indonesia banyak tempat untuk kita bisa bekerja sama investasi di bidang teknologi dan pendidikan, dimana Korea lebih maju daripada kami," tambah dia.

Untuk menunjukkan keseriusan pemerintah, Luhut mengatakan kepada Menteri Kim bahwa Rektor ITB, Direktur Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan, Kepala Badan Riset dan Pengembangan KKP, perwakilan Kementerian Luar Negeri, dan jajaran Kementerian Kemaritiman.

"Saya berharap akan segera ada kerja sama yang lebih konkret dalam bidang teknologi seperti yang disebutkan sebelumnya," ujarnya kepada Menteri Kim. Luhut juga menyebutkan keinginan pemerintah Indonesia agar ada kerja sama riset dibidang lingkungan hidup.

"Kami itu sangat serius untuk masalah lingkungan hidup, suistanability (keberlanjutan) itu baik di darat maupun di laut. Dan kami juga ingin mencapai Sustainability Development Goals (SDG’s), sehingga kami juga ingin Korea dapat membantu untuk bersama-sama menangani permasalahan sampah laut," tutupnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6323 seconds (0.1#10.140)