Bahas renegosiasi kontrak, Hatta temui Presdir Freeport

Kamis, 23 Agustus 2012 - 15:01 WIB
Bahas renegosiasi kontrak, Hatta temui Presdir Freeport
Bahas renegosiasi kontrak, Hatta temui Presdir Freeport
A A A
Sindonews.com - Menko Perekonomian Hatta Rajasa akan segera bertemu dengan Presiden Freeport hari ini untuk membahas renegosiasi kontrak. Hal tersebut konsisten dengan tekad pemerintah untuk melakukan renegosiasi dengan beberapa Kontraktor Kontrak Kerjasama (KKKS), salah satunya yaitu dengan PT Freeport Indonesia. Adapun aalam agendanya dengan Pihak Freeport, Hatta mengatakan ada lima poin yang akan dibahas.

"Hari ini presdir Freeport menemui saya, pertama berlebaran dulu itu sudah pasti, karena baru ketemu sekarang dengan presdir freeport, Yang kedua, itu freeport kita meminta 5 hal yang dibicarakan," ujar Hatta di kantornya Kementerian Perekonomian, Jakarta, Kamis (23/8/2012).

Hatta menjelaskan, lima poin tersebut, antara lain mengembalikan sebagian lahannya. Kedua, adalah pengaturan royalti, ketiga masalah smelter, Keempat divestasi saham, dan terakhir local contain yang harus ditingkatkan. "Untuk royalti, undang-undang kita mengatur royalti kita sekira tiga persen, tapi saya mau lebih, Walaupun UU maunya tiga persen, saya mau lebih," ujar Hatta.

Menurutnya, saat ini royalti hanya sekira satu persen. Meski begitu, pihak Freeport siap memberikan royalti sesuai dengan UU. "Saya ingin lebih dari itu, nah itu sedang dirundingkan," tegas dia.

Hatta menambahkan, pada prinsipnya pihak Freeport telah siap akan lima poin tersebut, dan hal ini akan dibicarakan lebih lanjut. "Untuk Smelter bersedia, tapi harus lebih distudi bersama. Sedangkan divestasi bersedia tapi syarat akan dibicarakan," ujar Hatta.
(and)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7126 seconds (0.1#10.140)