Sewakan aset ke Philip Morris, HMSP dapat Rp463 M

Senin, 01 Juli 2013 - 15:49 WIB
Sewakan aset ke Philip...
Sewakan aset ke Philip Morris, HMSP dapat Rp463 M
A A A
Sindonews.com - PT Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk (HMSP) menyewakan asetnya, berupa lahan dan bangunan di Karawang kepada PT Philip Morris Indonesia (PMID) senilai Rp463,56 miliar.

Berdasarkan laporan perseroan di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (1/7/2013) dijelaskan bahwa lahan dan bangunan tersebut tidak terpakai dan seiring dengan PMID memerlukan lahan baru untuk memperluas kegiatan produksinya, maka lahan dan bangunan tersebut disewakan.

Adapun lahan yang disewakan perseroan seluas 101.460 meter persegi, dengan bangunan seluas 29.234 meter persegi, yang telah dan akan dibangun di atas tanah tersebut.

Berdasarkan perjanjian, jangka waktu sewa dilakukan selama dua periode lima tahun, yaitu periode lima tahun pertama sejak 1 Oktober 2012-30 Septemer 2017 dan periode lima tahun kedua sejak 1 Oktober 2017-30 September 2022.

Sementara pembayaran sewa dilakukan dua tahap, yakni untuk masa sewa lima tahun pertama sebesar Rp199,06 miliar. Sedangkan untuk masa sewa lima tahun kedua sebesar Rp264,5 miliar.

Tujuan transaksi ini untuk meningkatkan pendapatan perseroan dengan mengoptimalkan aset perseroan yang tidak digunakan.
(rna)
Berita Terkait
Peduli Corona, Sampoerna...
Peduli Corona, Sampoerna Donasi Mesin PCR Lengkap Siap Pakai
Bukti Peran Aktif Sampoerna...
Bukti Peran Aktif Sampoerna Memitigasi Pandemi dan Mengurangi Limbah
Peran Yayasan PSF dalam...
Peran Yayasan PSF dalam Meningkatkan Kualitas Anak-anak Indonesia
Pulihkan Ekonomi, Sampoerna...
Pulihkan Ekonomi, Sampoerna Tekankan Pentingnya Kerja Sama Pemerintah-Swasta
Optimalkan Inovasi,...
Optimalkan Inovasi, Sampoerna Raih INDI 4.0 Award dari Kemenperin
Berawal dari Warung...
Berawal dari Warung di Surabaya 111 Tahun Lalu, Sampoerna Tak Pernah Lupakan UMKM
Berita Terkini
Gubernur Lemhannas Sebut...
Gubernur Lemhannas Sebut Tarif Trump Momentum Perkuat Ketahanan Ekonomi
50 menit yang lalu
Rhenald Kasali Mundur...
Rhenald Kasali Mundur dari Komut Pos Indonesia, Ini Sosok Penggantinya
1 jam yang lalu
Minggu Mager, Harga...
Minggu Mager, Harga Emas Antam Tetap di Rp1.965.000 per Gram
2 jam yang lalu
4 Negara Pemilik Cadangan...
4 Negara Pemilik Cadangan Emas Terbesar di Dunia, Intip Gudang Penyimpanannya
3 jam yang lalu
Dialog Bersama Delegasi...
Dialog Bersama Delegasi SSTC, Kementan Bangga Programnya Jadi Inspirasi Negara Lain
4 jam yang lalu
Aksi Jual Amerika Menguat,...
Aksi 'Jual Amerika' Menguat, China Buang Dolar AS Rp387 Triliun
4 jam yang lalu
Infografis
Pilot Jet Tempur F-16...
Pilot Jet Tempur F-16 Ukraina Pavlo Ivanov Dapat Gelar Pahlawan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved