Dirjen Minerba optimis renegosiasi KK segera selesai

Jum'at, 07 Maret 2014 - 14:26 WIB
Dirjen Minerba optimis...
Dirjen Minerba optimis renegosiasi KK segera selesai
A A A
Sindonews.com - Dirjen Mineral dan Batubara Kementerian ESDM, M Suchyar meyakini bahwa penyelesaian renegosiasi Kontrak Karya (KK) dan Perjanjian Karya Pengusahaan Pertambangan Batubara (PKP2B) akan selesai dalam kabinet saat ini.

"Saya optimis sekali, tidak ada pesimis sama sekali. Tapi ini memang tidak mudah" ujarnya di sela acara penandatanganan Nota Kesepahaman Amandemen KK dan PKP2B di Kementerian ESDM, Jumat (6/3/2014).

Seperti yang diberitakan sebelumnya, hari ini sebanyak 25 dari total 112 perusahaan telah sepakat untuk menandatangani Nota Kesepahaman Amandemen KK Dan PKP2B. 25 perusahaan tersebut yaitu 6 pemegang KK dan 19 pemegang PKP2B.

Setelah menandatangani nota kesepahaman tersebut, 25 perusahaan akan diikat dengan kontrak baru yang disesuaikan dengan Undang-Undang Nomor 4 tahun 2009.

Kontrak baru juga disesuaikan dengan poin renegosiasi yang telah disepakati, yaitu pengurangan dan penyesuaian wilayah kerja pertambangan, kelanjutan operasi pertambangan, penerimaan negara, PPh, iuran tetap, royalti dan devisa, pengolahan pemurnian hasil pertambangan di dalam negeri, divestasi, dan penggunaan tenaga kerja dan produk dalam negeri.

Menurutnya, yang terpenting sekarang adalah sisa perusahaan yang belum menyelesaikan renegosiasi untuk segera diselesaikan. "Jadi Pak Menteri optimis seluruh kontrak ini selesai sebelum akhir kabinetnya Pak Menteri. Harapannya bisa selesai," pungkasnya.
(gpr)
Berita Terkait
BUMA Australia Peroleh...
BUMA Australia Peroleh Kontrak Jasa Tambang Saraji Senilai Rp598,7 Miliar
DOID Raih Kontrak Tambang...
DOID Raih Kontrak Tambang Baru di Australia Rp3,22 Triliun
Respons Freeport Indonesia...
Respons Freeport Indonesia Saat Dapat Sinyal Perpanjangan Kontrak Tambang Usai 2041
Kecelakaan Tambang Emas...
Kecelakaan Tambang Emas di Zimbabwe, 13 Penambang Tewas dan 34 Orang Masih Terjebak
Freeport Minta Perpanjangan...
Freeport Minta Perpanjangan Kontrak Tambang Meski 2041 Masih Lama, Begini Kata Menteri ESDM
Di Maria Perbarui Kontrak...
Di Maria Perbarui Kontrak Setahun dengan PSG
Berita Terkini
Prabowo Ingin Kuota...
Prabowo Ingin Kuota Impor Tak Diskriminatif dan Hanya Untungkan Segelintir Orang
9 menit yang lalu
Bursa Saham Kebakaran,...
Bursa Saham Kebakaran, 10 Orang Terkaya Dunia Kehilangan Rp2.916 Triliun dalam Sekejap
29 menit yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Bakal Lawan Sampai Titik Darah Penghabisan
1 jam yang lalu
Indonesia Terus Perkuat...
Indonesia Terus Perkuat Posisi di Pasar Kopi Dunia
10 jam yang lalu
Cara PLN Icon Plus Menghadirkan...
Cara PLN Icon Plus Menghadirkan Revolusi Digital dalam Pendidikan
10 jam yang lalu
China Mengutuk Tarif...
China Mengutuk Tarif Baru Trump 54%, Sebut Bentuk Intimidasi Ekonomi
11 jam yang lalu
Infografis
Vladimir Putin: Rusia...
Vladimir Putin: Rusia Segera Habisi Militer Ukraina!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved