Unilever Catat Pertumbuhan Penjualan Rp8,7 T

Rabu, 04 Juni 2014 - 19:45 WIB
Unilever Catat Pertumbuhan...
Unilever Catat Pertumbuhan Penjualan Rp8,7 T
A A A
JAKARTA - Sepanjang kuartal I/2014, PT Uniliver Indonesia Tbk (UNVR) telah mencatatkan pertumbuhan penjualan sebesar 15,2% dari Rp7,6 triliun menjadi Rp8,7 triliun. Sementara net profit mengalami penurunan 5% menjadi Rp1,36 triliun dari Rp1,43 triliun.

Menurut External Relations Director dan Corporate Secretary UNVR Sancoyo Antarikso, penurunan net profit pada kuartal I salah satunya dikarenakan adanya dampak pelemahan rupiah.

Meski demikian, perseroan optimis hingga akhir tahun nanti dapat membukukan kinerja bisnis yang lebih optimal.

Untuk ke depan, lanjut dia, perseroan melihat bahwa iklim operasional sepanjang tahun ini masih tetap penuh tantangan, seiring dengan pergulatan Indonesia menghadapi defisit neraca pembayaran, suku bunga yang tinggi, serta volatilitas nilai rupiah.

“Pemilihan umum legislatif pada April telah berjalan, dan kita menunggu pemilihan presiden pada Juli nanti. Dengan makin matangnya Indonesia, kami percaya bahwa dampak negatif yang ditimbulkan terhadap iklim bisnis adalah kecil,” terang dia, Rabu (4/6/2014).

Presiden Direktur Unilever Maurits Lalisang menyampaikan, pihaknya akan terus memonitor peluang untuk pertumbuhan di area-area yang belum terjamah, khususnya di daerah yang tengah berkembang pesat di Indonesia.

Pihaknya percaya dan yakin masih memiliki peluang besar untuk penciptaan nilai di pasar. “Kami bisa terus menambah jumlah konsumen baru, sementara loyalitas konsumen yang sudah ada akan semakin diperkokoh,” ucap dia.
(gpr)
Berita Terkait
Unilever Indonesia Gandeng...
Unilever Indonesia Gandeng Komunitas Sudah Dong Luncurkan E-Booklet Anti Workplace Bullying
Profil Ira Noviarti,...
Profil Ira Noviarti, Presdir Unilever Indonesia yang Mengundurkan Diri
Riwayat Pendidikan Ira...
Riwayat Pendidikan Ira Noviarti, Eks Presdir Unilever Indonesia
Benjie Yap Jadi Bos...
Benjie Yap Jadi Bos Baru Unilever Indonesia, Begini Sepak Terjangnya
Wow, Unilever Tebar...
Wow, Unilever Tebar Dividen Rp7,4 Triliun
Kabar Duka, Direktur...
Kabar Duka, Direktur Unilever Arif Hudaya Meninggal Dunia
Berita Terkini
Realisasi Program Makan...
Realisasi Program Makan Bergizi Gratis Capai Rp710,5 Miliar, Jangkau 2 Juta Penerima
41 menit yang lalu
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
55 menit yang lalu
TBS Energi Tumbuh Positif...
TBS Energi Tumbuh Positif di Tengah Transformasi Bisnis Berkelanjutan
1 jam yang lalu
Berapa THR yang Diterima...
Berapa THR yang Diterima PPPK 2025? Cek Kisaran Tanggal Pencairannya
1 jam yang lalu
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
1 jam yang lalu
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
2 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Butuh Rp47.587,3...
Indonesia Butuh Rp47.587,3 Triliun untuk Pertumbuhan Ekonomi 8%
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved