Hipmi Jaya Harapkan Ahok Perkuat Industri Kreatif

Kamis, 09 Oktober 2014 - 12:33 WIB
Hipmi Jaya Harapkan...
Hipmi Jaya Harapkan Ahok Perkuat Industri Kreatif
A A A
JAKARTA - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia DKI Jakarta (Hipmi Jaya) berharap Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang menggantikan Presiden terpilih Republik Indonesia Joko Widodo sebagai Gubernur DKI Jakarta, fokus memperkuat industri kreatif dan jasa di DKI Jakarta.

“Harapan kita, Pak Ahok perkuat industri kreatif,” ujar Ketua Umum BPD Hipmi Jaya Rama Datau dalam rilisnya di Jakarta, Kamis (9/10/2014).

Rama menuturkan, DKI Jakarta memiliki potensi besar untuk pengembangan industri kreatif dan jasa. Namun, terhambat belum jelasnya roadmap dan insentif pengembangan industri di Ibu Kota.

“Masalah lahan yang semakin sempit dan mahal membuat industri kreatif dan jasa lebih tepat untuk berkembang di Jakarta,” ujarnya.

Tak hanya bagi DKI, Rama menjelaskan, kontribusi industri kreatif bagi perekonomian nasional sangat besar. Tahun lalu, industri kreatif memberi kontribusi seebsar 7,29% atau senilai Rp486,1 triliun ke produk domestik bruto (PDB).

"Masih besar ruang yang dapat dikembangkan di industri ini,” ujarnya.

Rama mengatakan, tingginya potensi pertumbuhan industri kreatif di Jakarta ditandai dengan mulai berkantornya media-media online dan sosial kelas dunia di Jakarta, seperti Facebook dan Google.

Di sisi lain, Rama menilai DKI Jakarta tidak kompetitif lagi bagi industri manufaktur, sehingga perlu dipikirkan untuk direlokasi ke sejumlah daerah yang lebih kompetitif.

“Kemacetan, lahan yang menyempit, serta tingginya UMP (Upah Minimum Provinsi) menjadi alasan yang kuat agar pabrik-pabrik dapat direlokasi ke luar Ibu Kota,” ujar Rama.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6526 seconds (0.1#10.140)