Dow Jones Cetak Rekor Didukung Saham Wal-Mart

Jum'at, 14 November 2014 - 09:06 WIB
Dow Jones Cetak Rekor...
Dow Jones Cetak Rekor Didukung Saham Wal-Mart
A A A
NEW YORK - Indeks Dow Jones pada perdagangan kamis waktu setempat berhasil mencetak rekor baru didorong keuntungan Wal-Mart, tapi indeks S&P 500 hanya naik tipis karena susustnya saham energi dipicu menurunnya harga minyak.

Sektor energi memangkas kerugian di akhir sesi setelah Dow Jones melaporkan Halliburton dalam pembicaraan untuk membeli Baker Hughes. Halliburton berakhir naik 1% setelah sebelumnya jatuh 4,6%, sementara Baker Hughes melesat 15,3% ke USD58,75.

Sementara Saham-saham energi lainnya turun karena harga minyak mentah brent anjlok ke bawah USD78 per barel, sementara minyak mentah AS jatuh 3,6% menjadi USD74,39, terendah dalam lebih dari empat tahun.

Saham Wal-Mart ditutup naik 4,7% menjadi USD82,94 setelah membukukan penjualan yang lebih tinggi untuk kali pertama dalam tujuh kuartal.

"Wal-Mart menunjukkan kekuatan, menyeimbangkan dengan terkoreksinya saham energi. Sementara kita menunggu saham konsumen lainnya naik, harga saham energi yang terkoreksi menjadi penghambat," kata Kepala Strategi Pasar di Wunderlich Securities Art Hogan seperti dilansir dari Reuters, Jumat (14/11/2014).

Dow Jones Industrial Average ditutup naik 40,59 poin atau 0,23% ke 17.652,79; indeks S&P 500 naik 1,08 poin atau 0,05% ke 2.039,33; dan Nasdaq Composite menguat 5,01 poin atau 0,11% ke 4.680,14.

Volume transaksi di bursa Amerika Serikat mencapai 6,4 miliar. Jumlah itu di bawah rata-rata bulan ini sebanyak 6,55 miliar lembar saham.
(rna)
Berita Terkait
Wall Street Terdongkrak...
Wall Street Terdongkrak Diterpa Optimisme Pengembangan Vaksin Corona
Wall Street Berbalik...
Wall Street Berbalik Jatuh di Tengah Ancaman Trump Tutup Facebook dan Twitter
Wall Street Mixed Saat...
Wall Street Mixed Saat Dow dan S&P 500 Jatuh Dibayangi Kasus Baru Covid-19
Wall Street Turun Tajam...
Wall Street Turun Tajam Dihantam Aksi Jual Saham Teknologi
Microsoft Pikir-pikir...
Microsoft Pikir-pikir Beli TikTok Bikin Nasdaq Cetak Rekor, Wall Street Rebound
Wall Street Lebih Tinggi...
Wall Street Lebih Tinggi di Tengah Ancang-ancang Stimulus USD1 Triliun Gedung Putih
Berita Terkini
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
9 jam yang lalu
Pertamina Hulu Energi...
Pertamina Hulu Energi Dorong Kemandirian Ekonomi Perempuan Pesisir
9 jam yang lalu
Dampak Tarif Trump,...
Dampak Tarif Trump, Penerimaan Bea Cukai AS Pecah Rekor Tembus Rp259 Triliun per April
9 jam yang lalu
Jual Beli Properti di...
Jual Beli Properti di Jakarta, Wajib Pahami Aturan BPHTB Ini
11 jam yang lalu
Wamenkop Ferry Juliantono...
Wamenkop Ferry Juliantono Beberkan Enam Tugas Utama Koperasi Desa Merah Putih
11 jam yang lalu
Elnusa Petrofin Perluas...
Elnusa Petrofin Perluas Distribusi BBM Pembangkit di Kalimantan Barat
12 jam yang lalu
Infografis
Rekor! Terdapat 771.000...
Rekor! Terdapat 771.000 Tunawisma di Seluruh Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved