Ini Proyek Infrastruktur Bidikan SMI

Rabu, 25 Februari 2015 - 18:00 WIB
Ini Proyek Infrastruktur...
Ini Proyek Infrastruktur Bidikan SMI
A A A
JAKARTA - PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) pada tahun ini tengah menjajaki sejumlah proyek pembangunan infrastruktur dalam segi pembiayaan.

Direktur Pembiayaan dan Investasi SMI Edwin Syahruzad mengatakan, dari target pembiayaan sebesar Rp10,8 triliun, terbagi dari dua tahun yaitu Rp4 triliun pada 2015 dan Rp6,8 triliun di 2016. (Baca: SMI Targetkan Pembiayaan Rp10,8 Triliun).

"Kami mengincar proyek pipa gas penunjang sektor kelistrikan di Batam, ini sebagai konversi dari energi diesel ke gas," jelasnya dalam jumpa pers di Kantor SMI, Wisma GKBI, Jakarta, Rabu (25/2/2015).

Proyek lain yang masih dalam penjajakan yaitu proyek pembangunan tol Trans Sumatera. SMI masih dalam pembicaraan untuk memberikan pembiayaan kepada dua operator jalan tol yaitu PT Hutama Karya dan PT Jasa Marga Tbk.

"Proyek lainnya yaitu infrastruktur air minum di seputaran Jawa, karena kebutuhan yang mendesak di kota satelit misalnya di Serang," imbuhnya.

Untuk pembangunan infrastruktur lainnya, SMI juga akan melakukan sinergi dengan sejumlah Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Di antaranya perseroan akan menjajaki untuk memberikan pembiayaan kepada PT Angkasa Pura II, PT Angkasa Pura I, PT Pelindo I dan PT Pelindo II.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6311 seconds (0.1#10.140)