Bos GOTO Tebus 66.475.900 Saham dengan Harga Rp2 per Lembar, Siapa Ya?

Kamis, 09 November 2023 - 20:58 WIB
Seorang direksi GOTO telah melakukan hak tebus sahamnya. Foto/Dok
JAKARTA - Direktur PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk ( GOTO ) Pablo Malay menebus saham dengan harga sangat murah. Sebanyak 66.475.900 lembar saham dibeli senilai Rp2 per saham.



Sebesar Rp132,9 juta dana digelontorkan oleh warga Australia itu. Tanggal transaksi dilakukan pada 2 November 2023.

Dalam keterangannya, pembelian dilakukan melalui konversi atau exercise opsi saham, yang merupakan bagian dari program kepemilikan saham kepada karyawan dan konsultan.

"Rp2 per saham. Harga ini merupakan harga pelaksanaan per saham dari opsi saham yang dimiliki Pablo Malay," kata Manajemen GOTO di Jakarta, Kamis (9/11).



Penambahan portofolio ini bertujuan untuk memperkuat kepemilikan dan investasi terhadap emiten sektor teknologi tersebut.

Sebagai catatan, program ini memberikan opsi saham kepada sejumlah stakeholders GOTO. Sebagai salah satu pemegang saham, GoTo Peopleverse Fund (GPF) memberikan opsi saham karyawan, konsultan, mantan karyawan, anggota direksi, dan dewan komisaris perseroan, termasuk Pablo.

Opsi saham tersebut memberikan hak kepada setiap pemegang opsi untuk memiliki saham GOTO yang sebelumnya dimiliki dan dikelola oleh GPF. Setelah dikonversi, Pablo memiliki secara langsung saham GOTO yang terdaftar atas namanya.

"Pablo telah melaksanakan opsi saham yang dimilikinya tersebut dengan cara memberikan pemberitahuan kepada GPF dan membayar harga pelaksanaan kepada GPF," paparnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More