Sri Mulyani Dukung Pengembangan Ekonomi Digital

Kamis, 22 Oktober 2020 - 05:49 WIB
Menkeu Sri Mulyani menjadi pembicara dalam webinar series dalam rangka HUT Partai Golkar ke-56 di Jakarta, Rabu (21/10). Foto/Ist
JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani menegaskan, infrastruktur digital dan transformasi digital menjadi keharusan bagi Indonesia. Hal itu disampaikan Sri Mulyani saat menjadi pembicara dalam webinar series dalam rangka HUT Partai Golkar ke-56 di Jakarta, Rabu (21/10).

“Transformasi menuju digitalisasi dipaksa secara tidak langsung. Oleh karena itu pemerintah menempuh langkah-langkah pembangunan infrastruktur itu,” kata Sri Mulyani.

(Baca Juga: Ekosistem Rantai Pasok Digital, Dorong Pemulihan Ekonomi)



Selain itu, kata Sri Mulyani, integrasi pusat data nasional juga harus di lakukan mengingat peningkatan digitalisasi terus di tingkatkan. Ia menuturkan bahwa pemerintah akan terus melakukan peningkatan ekonomi secara langsung, baik dari kecil hingga pelaku usaha menggunakan digitalisasi.

“Selain itu integrasi pusat data nasional juga di lakukan, kita perlu menyiapkan SDM untuk memahami transpormasi digital ini. Jika mereka nggak tahu infrastrukturnya jadi sia-sia,” katanya.

Sementara itu, Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo menyebutkan bahwa saat ini pihaknya mendukung transformasi digital ekonomi keuangan nasional. Karena Indonesia memiliki pondasi digital yang kuat seperti struktur demografi yang didominasi milenial sebagai potensi besar transformasi digital ekonomi dan keuangan nasional menuju Indonesia maju.

(Baca Juga: Para Kepala Daerah Yakin Teknologi Digital Beri Kemudahan Pelayanan Publik)

“Pandemi Covid-19 secara tidak langsung mengakselerasi proses digitalisasi di dalam negeri ditengah kebijakan PSBB. Proses difusi inovasi digital menguat melalui beragam solusi alternatif untuk berinteraksi tanpa tatap muka dan penguatan ekosistem digital,” ujarnya.

Perry menyebutkan adopsi digital di Indonesia meningkat pesat dan terus mendongkrak aktivitas transaksi digital dalam kegiatan ekonomi masyarakat dan semaki terakselerasi di era pandemi Covid-19. “Sistem pembayaran retail sebagai backbone aktivitas ekonomi masyarakat menjadi fokus utama untuk segera terealisasikan,” harapnya.
(fai)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More