Disuntik Investor, Bisnis Kuliner Besutan Diemas Beck Siap Go Internasional

Kamis, 04 Maret 2021 - 19:27 WIB
Kedua hal ini sejalan dengan target Laukita berikutnya, yaitu meracik varian resep makanan yang lebih inovatif, mempercepat penetrasi pasar, serta memperluas distribusi produk ke kota-kota besar di Indonesia dan ke luar negeri. Pendanaan ini, imbuhnya, menunjukkan adanya keyakinan yang tinggi bahwa industriready mealsmemiliki peluang yang besar untuk berkembang.

"Dengan peluang besar tersebut, kami yakin dapat menjadi pionir yang menggabungkan resep kuliner Indonesia dan teknologi, sehingga kita bisa menciptakan suatu ekosistem baru dalam industri makanan. Kami juga optimis dapat membawa cita rasa nusantara ke kancah internasional," kata dia.



Perwakilan dari AKMLisa Iskandar membeberkan alasan memberikan pendanaan kepada Laukita. Menurutnya produk model bisnis, serta dampak sosial yang telah diciptakan oleh Laukita sejauh ini menjanjikan bukan hanya sebatas makanan siap saji dalam kemasan, namun sebuah gebrakan solusi terbaik makanan masa depan.

"Kami semakin yakin dengan hal ini setelah melihat kemampuan adaptasi tinggi yang Laukita tunjukkan selama masa pandemi ini. Sebagai investor dan rekan kolaborasi, kami siap mendukung Laukita melebarkan sayapnya bahkan hingga ke luar negeri agar nantinya kuliner Indonesia dapat beredar luas di mancanegara," kata dia.
(nng)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More