RI Ambil Bagian dalam G20 dan COP26, Erick Thohir Beberkan Hasilnya

Kamis, 04 November 2021 - 09:29 WIB
Adapun poin pembahasan kedua negara tersebut diantaranya, ketertarikan Indonesia untuk menjadi bagian dari rantai pasok global di sektor kesehatan. Kemudian, pengembangan ekonomi hijau, hingga menekan kembali komitmen Indonesia dalam mengurangi emisi karbon.

Indonesia juga berencana mengembangkan teknologi vaksin mRNA. Pemerintah pun akan menggandeng pengusaha asal Amerika Serikat, Bill Gates.

Kabar baik itu diutarakan Erick Thohir usai dirinya bersama dengan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, dan Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati mewakili Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan dengan Bill Gates.

Dalam skemanya, pemerintah melalui PT Biofarma (Persero) dan Gates Foundation untuk pengembangan teknologi jenis vaksin yang juga menangani penyebaran Covid-19 tersebut.

Kepala Negara juga sudah melakukan pertemuan dengan Putra Mahkota Abu Dhabi, Sheikh Mohammed Bin Zayed Al Nahyan. Pertemuan itu terkait penguatan kerja sama Indonesia dan Persatuan Emirat Arab (PEA).
(akr)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More