Pertamina Kebut Transformasi Subholding, Ini Rinciannya

Minggu, 14 Juni 2020 - 07:55 WIB
"Pada struktur manajemen Subholding, Pertamina konsisten menempatkan direksi dari sejumlah pekerja karir yang relatif muda dan berkualitas tinggi yang diharapkan menjadi new energy dan sebagai upaya Pertamina mempersiapkan pemimpin masa depan. Selain itu, komposisi manajemen juga diperkuat dengan profesional eksternal yang berpengalaman dan diharapkan banyak melakukan new breakthrough untuk pertumbuhan bisnis ke depan. Beberapa wanita juga berada diantara Direksi Subholding tersebut," ungkap Fajriyah.

Lebih lanjut, Fajriyah mengungkapkan pejabat Chief Executive Officer (CEO) masing-masing subholding yang dikukuhkan oleh Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati sebagai pemegang saham pada Sabtu, 13 Juni 2020 adalah:

- CEO Upstream Subholding (PT Pertamina Hulu Energi) dijabat Budiman Parhusip.

- CEO Refinery & Petrochemical Subholding (PT Kilang Pertamina Internasional) Ignatius Tallulembang dengan didampingi Deputy CEO Budi Syarif Santoso.

- CEO Power & NRE Subholding (PT Pertamina Power Indonesia) Heru Setiawan.

- CEO Commercial & Trading Subholding (PT Patra Niaga) Mas'ud Khamid.

- CEO Shipping Company (PT Pertamina International Shipping PIS) Erry Widiastono

Beberapa CEO Subholding sebelumnya adalah direksi Pertamina. Sedangkan Dharmawan H Samsu serta Basuki Trikora Putra juga mendapat tugas baru sebagai komisaris utama di subholding.
(fai)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More