Harga Minyak Mentah RI Naik Jadi USD113,5 per Barel pada Maret, Ini Penyebabnya

Kamis, 07 April 2022 - 09:19 WIB
Arab Saudi dan UEA sebagai produsen dengan kapasitas cadangan yang besar dan mampu untuk meningkatkan produksi secara instan, sejauh ini tidak menunjukkan kesediaan untuk melakukan peningkatan produksi.

Penyebab lainnya adalah terganggunya fasilitas ekspor Caspian Pipeline Consortium (CPC) di Kazakhstan akibat serangan badai yang berpotensi mengganggu penyaluran minyak mentah sekitar 1 juta bopd.

Di sisi lain, untuk produksi minyak negara-negara Non-OPEC juga mengalami revisi penurunan sebesar 12 ribu bopd dibandingkan proyeksi laporan bulan sebelumnya, sehingga proyeksi produksi minyak mentahnya menjadi 66,59 juta bopd.

Untuk kawasan Asia Pasifik, peningkatan harga minyak mentah selain disebabkan oleh faktor-faktor tersebut, juga dipengaruhi pernyataan pemerintah Cina yang akan meluncurkan lebih banyak kebijakan guna menggenjot perekonomian.
(ind)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More