Transaksi Belanja Mudah Tanpa Tekor, Kenali Dulu Plus-Minus Paylater

Sabtu, 17 September 2022 - 11:55 WIB
1. Mudah dan praktis

Hampir sama dengan fasilitas pembayaran online pada umumnya, penggunaan layanan paylater memang membuat berbagai transaksi belanja menjadi jauh lebih mudah. Transaksi bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja, selama tersambung dengan layanan internet.

Hal ini juga akan sekaligus membuat semua transaksi berjalan jauh lebih praktis. Anda tidak lagi perlu membuang waktu untuk sekedar mampir di mesin ATM dan melakukan transfer secara manual, apalagi harus mampir ke bank.

2. Memenuhi kebutuhan belanja di saat mendesak

Membeli sesuatu kerap menjadi kebutuhan mendesak, meskipun Anda sedang tidak memiliki sejumlah uang. Dalam kondisi seperti ini, paylater akan sangat membantu dan membuat semuanya lebih mudah.

Fasilitas pembayaran ini bisa digunakan untuk membayar berbagai barang belanjaan terlebih dahulu. Jika sudah gajian atau memiliki uang, Anda bisa membayarkan tagihannya kemudian. Hal ini akan memungkinkan berbagai kebutuhan tetap bisa terpenuhi dengan baik sepanjang waktu.

3. Mendapatkan promo menarik

Pada umumnya marketplace akan menyediakan pilihan pembayaran paylater dengan keuntungan lainnya berupa promo. Hal ini biasanya dilakukan untuk mendatangkan lebih banyak pelanggan yang menggunakan paylater itu sendiri.

Promo ini biasanya hadir dalam berbagai bentuk menarik, mulai dari gratis ongkir hingga cashback dalam jumlah tertentu. Semua ini tentu akan membuat pembelanjaan menjadi jauh lebih hemat dan menguntungkan.

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More