Urutan Nilai Mata Uang Negara ASEAN, dari Tertinggi sampai Terendah

Jum'at, 28 April 2023 - 15:38 WIB
loading...
Urutan Nilai Mata Uang...
Seperti mata uang negara lain di dunia, mata uang negara ASEAN juga memiliki nilai tukar yang berbeda-beda. Foto DOK ist
A A A
JAKARTA - Seperti mata uang negara lain di dunia, mata uang negara ASEAN juga memiliki nilai tukar yang berbeda-beda. Ada yang tertinggi, dan ada juga yang terendah karena beberapa faktor yang melatarbelakanginya.

Berbicara mengenai stabilitas ekonomi suatu negara, tentu tak lepas dari nilai mata uang negaranya. Takaran nilai mata uang suatu negara saat ini bisa dilihat dari jumlahnya jika ditukar dengan Dolar Amerika Serikat.


Berikut urutan nilai mata uang negara ASEAN dari yang paling tinggi hingga yang terendah:

1. Singapura


Mata uang yang digunakan oleh negara Singapura adalah Dolar Singapura atau SGD. Apabila dikonversikan 1 USD ke SGD, maka 1 USD bernilai 1,34 SGD berdasarkan kurs yang berakhir pada Jumat, (28/4/2023).

2. Brunei Darussalam

Negara yang terkenal akan kekayaan minyak buminya ini menggunakan Dolar Brunei sebagai mata uang negaranya. Berdasarkan kurs yang berakhir pada Jumat (28/4/2023), 1 mata uang USD ke dolar Brunei = 1,34 dolar Brunei.

3. Malaysia

Negara yang memiliki rumpun yang sama dengan Indonesia ini telah menggunakan Ringgit sebagai mata uangnya. Tercatat nilai tukar 1 USD ke Ringgit Malaysia bernilai 4,46 berdasarkan kurs yang berakhir pada Jumat, (28/4/2023).

4. Thailand

Bath adalah mata uang negara Thailand. Satu dolar Amerika Serikat jika dikonversikan ke Bath makan bernilai 34,13 berdasarkan kurs yang berakhir pada Jumat, (28/4/2023).

5. Filipina

Mata uang dari negara yang berdekatan dengan Pulau Sulawesi ini adalah Peso. Satu dolar Amerika Serikat ke Peso Filipina bernilai 55,59.


6. Myanmar

Myanmar bergabung menjadi anggota ASEAN pada tahun 1997, mata uang negara ini adalah Kyat. Satu dolar Amerika Serikat ke Kyat Myanmar senilai 2102 berdasarkan kurs yang berakhir pada Jumat, (28/4/2023).

7. Kamboja

Pemilik pariwisata terkenal Angkor Wat ini telah menggunakan Riel sebagai alat pembayaran yang sah di negaranya. Di mana satu dolar Amerika Serikat setara dengan 4109,89 Riel Kamboja berdasarkan kurs yang berakhir pada Jumat, (28/4/2023).

8. Laos

Klip merupakan mata uang dari negara Laos. Satu dolar Amerika Serikat jika ditukarkan dengan Klip bernilai 17325 berdasarkan kurs yang berakhir pada Jumat, (28/4/2023).

9. Indonesia

Rupiah merupakan mata uang baru bagi Indonesia setelah melewati masa kolonialisme. Meskipun kerap mengalami penurunan nilai tukar, satu dolar Amerika Serikat saat ini bernilai Rp 14.657.

10. Vietnam

Vietnam merupakan negara ke-6 yang bergabung dengan ASEAN pada tahun 1995 dan mata uang yang digunakan sebagai alat pembayaran adalah dong. Berdasarkan kurs yang berakhir pada Jumat (28/4/2023), 1 mata uang USD ke dong = 23455,50.

Sementara itu, untuk negara Timor Leste masih belum memiliki mata uang sendiri. Usai memisahkan dari Indonesia, mata uang yang dipakai masih “Pinjam” dolar Amerika Serikat.
(bim)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1357 seconds (0.1#10.140)