Kunci Sukses Scoot: SDM Berkualitas, Adaptasi Teknologi, dan Terus Berinovasi

Kamis, 04 Mei 2023 - 14:03 WIB
loading...
A A A
Per Maret 2023, kami menawarkan 65 destinasi untuk pemesanan di 15 negara dan wilayah di Asia-Pasifik, Timur Tengah, dan Eropa. Kami berupaya untuk melakukan pemulihan jaringan penerbangan secara penuh pada akhir tahun 2023.

Selain rute-rute penerbangan yang dimulai kembali, kami juga meluncurkan beberapa rute baru termasuk ke Davao di Filipina, Jeju di Korea Selatan dan Miri di Malaysia. Untuk Indonesia, kami meluncurkan layanan penerbangan penumpang ke Lombok dan Makassar, yang sebelumnya dioperasikan oleh SilkAir. Kami juga meluncurkan penerbangan non-stop ke Seoul di Korea Selatan dan Tokyo di Jepang, di samping penerbangan satu arah melalui Taipei.

Ada kabar, Scoot akan menambah pesawat Embraer E190-E2. Respons apa yang diharapkan dari penumpang?

Kami sangat senang dapat menambahkan sembilan Embraer E190-E2 baru ke dalam armada kami. Scoot akan menjadi maskapai Singapura pertama yang mengoperasikan E190-E2, yang memiliki 112 kursi dan digunakan untuk penerbangan jarak pendek dan menengah hingga lima jam. Pesawat baru ini akan secara efektif melengkapi pesawat Airbus A320 dan Boeing B787 yang lebih besar dalam armada Scoot, yang melayani rute-rute yang lebih pendek ke tujuan non-metro di luar Singapura.

Pesawat baru ini meningkatkan konektivitas kami di wilayah ini dan memungkinkan kami untuk menyesuaikan kapasitas dengan permintaan secara lebih baik. Kami berharap para pelanggan, baik yang sudah ada maupun yang potensial, akan sangat antusias dengan peluang perjalanan baru bersama Scoot.

Apakah ada rencana untuk menjalin kerja sama baru dengan pihak lain? Jika ada bisa dijelaskan?

Pada bulan Agustus 2022, Scoot menjadi maskapai penerbangan internasional pertama di kawasan ASEAN yang bermitra dengan The Pokémon Company untuk meluncurkan proyek Pokémon Air Adventures. Proyek ini mencakup pengalaman penerbangan bertema, dengan Pikachu Jet yang menggunakan Boeing 787-9 Dreamliner dengan corak, interior, dan fasilitas Pokémon yang eksklusif untuk menghadirkan pengalaman yang tiada duanya kepada para penggemar Pokémon pada liburan mereka berikutnya.

Kami meluncurkan kemitraan ini tahun lalu bertepatan dengan dimulainya kembali perjalanan secara bertahap setelah pandemi untuk menghadirkan senyuman kepada pelanggan kami dan menghidupkan kembali kecintaan terhadap perjalanan. Kemitraan ini selaras dengan DNA maskapai penerbangan kami untuk menjadi maskapai penerbangan yang menyenangkan dan inovatif. Meskipun kami tidak menjajaki kemitraan lain untuk saat ini, kami tetap berkomitmen untuk terus berinovasi dan meningkatkan keunikan produk-produk kami dan menawarkan pengalaman perjalanan yang lebih unik kepada pelanggan kami.

Apa saja rute favorit penumpang Scoot?

Hal ini bervariasi di berbagai negara tempat kami beroperasi. Bagi pelanggan kami di Indonesia, Bangkok, Seoul dan Tokyo merupakan beberapa destinasi favorit yang selalu ramai dikunjungi sepanjang tahun. Kami juga beroperasi ke Jeddah di Arab Saudi untuk mendukung para peziarah yang melakukan perjalanan haji.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1516 seconds (0.1#10.140)