Fundraising Karyawan Kalbe Senilai Rp251 Juta Bantu Pengobatan Gratis

Rabu, 04 Oktober 2023 - 14:30 WIB
loading...
Fundraising Karyawan...
PT Kalbe Farma Tbk (Kalbe) menggelar layanan pengobatan gratis kepada masyarakat. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - PT Kalbe Farma Tbk (Kalbe) menggelar layanan pengobatan gratis kepada 700 masyarakat di Kecamatan Menes, Kabupaten Pandeglang, Banten. Layanan kesehatan gratis tersebut untuk penanggulangan gizi buruk atau stunting.

"Angka partisipasi nutrisi masyarakat Menes masih rendah, tingkat pendidikan juga rendah, ancaman gizi buruk demikian, tingkat kemiskinan juga tinggi," kata Ketua Perguruan Mathlaul Anwar Menes, Mohamad Zen lewat keterangan yang diterima, Rabu (10/4/2023).



Berdasarkan data Puskesmas Menes, selain stunting, beberapa penyakit menjadi momok. Antara lain, infeksi saluran pernapasan atas, influenza karena virus, gastritis dan duodenitis, myalgia, demam, hipertensi esensial, batuk, diare, sakit kepala, hingga diabetes melitus.

“Dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-57 PT Kalbe Farma Tbk, Kalbe mengadakan bakti sosial pengobatan gratis dan edukasi stunting bagi masyarakat di Menes, Kabupaten Pandeglang. Kalbe berfokus pada akses layanan kesehatan, dan melalui pemetaan yang dilakukan, Kabupaten Pandeglang merupakan wilayah yang sesuai untuk melaksanakan program sosial,” ujar Head of Corporate Sustainability PT Kalbe Farma Tbk, Melina Karamoy.

Melina menjelaskan bahwa pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis ini melibatkan 44 tenaga kesehatan dokter dan apoteker karyawan Kalbe Farma dan 46 nontenaga kesehatan. Seluruh 90 karyawan Kalbe Farma itu turut serta dalam agenda pemberian pengobatan kesehatan gratis.

"Bakti sosial ini bisa terlaksana karena didukung oleh karyawan Kalbe di seluruh Indonesia melalui penggalangan dana. Hasil fundraising penggalangan dana ini senilai Rp251.567.291. Uang itu dimanfaatkan untuk membeli berbagai kebutuhan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis, yaitu berbagai obat-obatan resep, obat-obatan nonresep, produk nutrisi, hingga vitamin," jelasnya.



Plt Kepala Dinas Sosial Kabupaten Pandeglang, Nuriah mengapresiasi keterlibatan Kalbe. Menurut dia, hal itu sangat penting untuk mendukung peran aktif masyarakat, baik dalam penanganan stunting maupun pelayanan kesehatan.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1352 seconds (0.1#10.140)