Buka Peluang Usaha, Wong Kito Dewe Latih Warga Olah Ikan Peda

Sabtu, 09 Desember 2023 - 08:30 WIB
loading...
Buka Peluang Usaha,...
Wong Kito Dewe, menggelar pelatihan pembuatan dan pengolahan ikan peda untuk warga di Jirak Jaya, Musi Banyuasin, Sumsel. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang berjejaring dalam sukarelawan Wong Kito Dewe, menggelar pelatihan pembuatan dan pengolahan ikan peda untuk warga di Jirak Jaya, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan (Sumsel).

Dalam kegiatan itu, para peserta pelatihan diajarkan cara mengolah ikan peda hingga menjadi produk jualan. Mulai dari cara penyajian, bahan-bahan yang diperlukan, hingga metode packaging yang menarik.

Koordinator Daerah Wong Kito Dewe Musi Banyuasin Ahmad Nurhadi mengatakan, pelatihan ditujukan untuk meningkatkan keterampilan warga khususnya ibu rumah tangga dalam mengolah ikan peda agar bernilai ekonomis.

Pasalnya, ikan asin peda merupakan salah satu makanan olahan khas di Kabupaten Musi Banyuasin yang menjadi kebanggaan warga setempat.

"Kegiatan kami hari ini melakukan pelatihan pembuatan ikan asin peda, karena ini jadi salah satu makanan khas daerah sini dan juga memang bisa bernilai ekonomi karena sangat mudah untuk mendapatkan bahan-bahannya dan untuk mengolahnya," ujar Nurhadi, dalam siaran pers, Sabtu (9/12/2023).



Indonesia yang sebagian besar wilayahnya merupakan perairan memang memiliki potensi perekonomian dari sektor perikanan yang sangat besar. Hal itu pun menjadi salah satu faktor yang menentukan kemajuan Bangsa Indonesia.

Nurhadi menegaskan, masyarakat khususnya seluruh warga Kabupaten Musi Banyuasin diharapkan dapat memanfaatkan potensi ikan peda untuk membuka peluang usaha seluas-luasnya baik usaha rumahan, UMKM maupun dalam bentuk unit usaha bersama.

"Potensi ekonomi yang ada di Indonesia ini kan kebanyakan daerah perairan inibisa untuk mendongkrak perekonomian kita, karena untuk daerah perairan itu kan kita tidak susah mencari ikannya, beras ketannya jadi bisa kita olah, bisa kita jadikan usaha rumahan, kelompok usaha bersama," kata Nurhadi.

Untuk menakar seberapa besar hasil pendapatan dari peluang usaha ikan peda, Nurhadi menyebutkan keuntungan omzet yang dihasilkan dari usaha tersebut bisa mencapai tiga kali lipat dari modal yang dikeluarkan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Uji Publik Program Perintis...
Uji Publik Program Perintis Berdaya demi Memperkuat Kemandirian Ekonomi
PetroChina Gelar Pelatihan...
PetroChina Gelar Pelatihan Membordir bagi Penyandang Disabilitas
10 Tahun Sudah Midiatama...
10 Tahun Sudah Midiatama Academy Mendorong Transformasi Budaya K3 di Indonesia
Prudential Dukung Pengembangan...
Prudential Dukung Pengembangan Agen Lewat Program MDRT
Berawal dari Hobi, Pengusaha...
Berawal dari Hobi, Pengusaha Ikan Hias Untung hingga Puluhan Juta
Peraih Diaspora Heroes...
Peraih Diaspora Heroes BNI Sukses Buka Usaha Restoran di Korsel
BNI Bina Pekerja Migran...
BNI Bina Pekerja Migran di Hong Kong Ciptakan Peluang Usaha Baru
Dorong Pertumbuhan UMKM,...
Dorong Pertumbuhan UMKM, BSI Gelar Roadshow Talenta Wirausaha di Balikpapan
Langkah Konkret Erick...
Langkah Konkret Erick Thohir Dukung Ekonomi Kerakyatan Lewat UMKM Naik Kelas
Rekomendasi
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
Cara Mengunci Aplikasi...
Cara Mengunci Aplikasi di HP Infinix, Penting Dipahami!
Pengurus DPP Hanura...
Pengurus DPP Hanura Periode 2024-2029 Dikukuhkan, Ada Eks Pimpinan KPK dan Hakim MK
Berita Terkini
Perusahaan AS Tetap...
Perusahaan AS Tetap Ekspansi di Tengah Kebijakan Efisiensi Pemerintah
4 menit yang lalu
Atasi Kesenjangan Pasokan...
Atasi Kesenjangan Pasokan Gas Bumi, Pemerintah Diminta Buka Kebijakan Impor
11 menit yang lalu
Perluas Layanan Pembiayaan,...
Perluas Layanan Pembiayaan, SIF Perluas Jangkauan hingga Makassar
15 menit yang lalu
Masih Ada Ruang Penurunan...
Masih Ada Ruang Penurunan BI Rate, Ekonom: Asal Rupiah Jauh di Bawah Rp17.000
49 menit yang lalu
Belasan Finalis Ashoka...
Belasan Finalis Ashoka Young Changemaker Tawarkan Inovasi Sosial dan Lingkungan Hidup
59 menit yang lalu
Gara-gara AI Menteri...
Gara-gara AI Menteri Ketenagakerjaan Negara BRICS Kumpul Bareng di Brasil
1 jam yang lalu
Infografis
6 Taman di Jakarta Buka...
6 Taman di Jakarta Buka 24 Jam, Dapat Ciptakan Lapangan Kerja
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved