Hero Raup Laba Bersih Rp162 Miliar di Paruh Pertama 2024, Berikut Penopangnya

Sabtu, 03 Agustus 2024 - 12:27 WIB
loading...
Hero Raup Laba Bersih...
PT Hero Supermarket Tbk membukukan pendapatan bersih sebesar Rp2,2 triliun pada semester pertama tahun 2024, atau meningkat 4% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - PT Hero Supermarket Tbk membukukan pendapatan bersih sebesar Rp2,2 triliun pada semester pertama tahun 2024, atau meningkat 4% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Sementara laba yang dibukukan pada periode ini mencapai Rp 162 miliar, didorong oleh keuntungan dari pengalihan bisnis Hero Supermarket serta properti non-inti.

"Perseroan membukukan laba dari operasi yang dilanjutkan sebesar Rp8 miliar untuk periode tersebut, peningkatan signifikan dibandingkan kerugian Rp144 miliar yang dibukukan pada periode yang sama sebelumnya," kata Presiden Direktur PT Hero Supermarket Tbk, Hadrianus Wahyu Trikusumo, Rabu (31/7/2024).



Laba bersih ini naik 23% dibanding periode yang sama tahun lalu. Pada semester I-2024 HERO mencatatkan beban usaha sebesar Rp 804,1 miliar atau lebih rendah dari periode semester I - 2023 sebesar Rp905,9 miliar. Biaya keuangan juga turun menjadi Rp126,3 miliar.

Sementara itu Guardian Health and Beauty diterangkan terus menunjukkan hasil positif pada semester pertama yang didukung oleh peningkatan kunjungan di mal premium dan lokasi wisata.

"Penjualan like-for-like meningkat dua digit dan laba tumbuh secara signifikan dibandingkan tahun sebelumnya. Guardian terus memperkuat proposisi nilainya dengan mengoptimalkan rangkaian produk dan memperluas kehadiran omnichannel untuk meningkatkan aksesibilitas pelanggan," bebernya.



Lebih lanjut dia menyampaikan, bisnis IKEA mengalami penurunan karena masih dipengaruhi permintaan furnitur rumah tangga. "IKEA terus menerapkan langkah-langkah untuk mengelola kinerja keuangan, termasuk optimalisasi ruang, inisiatif pengendalian biaya, dan manajemen inventaris, yang telah mendukung peningkatan profitabilitas," tandasnya.

Hadrianus menyampaikan, pada akhir Juni 2024, Perseroan telah menyelesaikan pengalihan segmen bisnis Hero Supermarket kepada afiliasinya, PT Hero Retail Nusantara. "Selama semester pertama tahun ini, Perseroan juga menyelesaikan penjualan tiga properti non-inti, yang semakin memperkuat posisi keuangan perusahaan," urainya.

Perseroan tambahnya, mengantisipasi momentum positif yang berkelanjutan untuk segmen bisnis kesehatan dan kecantikan meski terdapat ketidakpastian mengenai pemulihan bisnis furnitur rumah tangga.

"Meskipun menghadapi tantangan ini, Perseroan berada dalam posisi yang baik untuk mencapai pertumbuhan yang berkelanjutan dalam jangka menengah hingga jangka panjang," tutupnya.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bank Jatim Catatkan...
Bank Jatim Catatkan Laba Bersih Terbesar di Antara BPD
Bank Jatim Catatkan...
Bank Jatim Catatkan Laba Bersih Rp1,28 Triliun di 2024
9 Restoran dan Peritel...
9 Restoran dan Peritel di AS Bangkrut, 15 Ribu Toko Bakal Tutup
Catat Kinerja OTT yang...
Catat Kinerja OTT yang Luar Biasa, Laba Bersih MSIN Melesat Jadi Rp399 Miliar
Raksasa Ritel Asal AS...
Raksasa Ritel Asal AS di Ambang Kebangkrutan, Ratusan Toko Terancam Tutup
Bukti Transformasi,...
Bukti Transformasi, PTPN Group Cetak Laba Rp14,9 Triliun
1,3 Miliar Mobil Wara-wiri...
1,3 Miliar Mobil Wara-wiri di Jalan Tol Tahun 2024, Jasa Marga Kantongi Rp3,7 Triliun
Pertamina Drilling Bukukan...
Pertamina Drilling Bukukan Laba Bersih per Januari 104,4% di Atas Target
Tumbuh 44,10%, Taspen...
Tumbuh 44,10%, Taspen Life Bukukan Laba Rp130,03 Miliar di 2024
Rekomendasi
Kim Soo Hyun Akhirnya...
Kim Soo Hyun Akhirnya Berani Jumpa Fans di Taiwan, Dikawal 50 Polisi di Tengah Skandal Kim Sae Ron
Ini Daya Tampung Prodi...
Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Keperawatan di USK dan Universitas Malikussaleh
Jadwal Imsak dan Buka...
Jadwal Imsak dan Buka Puasa Jakarta, Sabtu 22 Maret 2025/22 Ramadan 1446 H
Berita Terkini
AS Putus Ketergantungan...
AS Putus Ketergantungan Mineral Kritis dari China, Trump Pakai Kekuatan Darurat
1 jam yang lalu
Prudential Syariah Beri...
Prudential Syariah Beri Asuransi Gratis bagi 100 Pengemudi Ojol Perempuan
8 jam yang lalu
Serambi MyPertamina...
Serambi MyPertamina Siap Layani Pemudik Istirahat di Jalur Mudik
8 jam yang lalu
Bank Mandiri Taspen...
Bank Mandiri Taspen Libatkan 380.000 Nasabah dalam Program Tiga Pilar Mantap
8 jam yang lalu
16 Hari Setop Beroperasi...
16 Hari Setop Beroperasi Selama Mudik, Pengusaha Truk Bisa Rugi Triliunan
9 jam yang lalu
Presiden Direktur MNC...
Presiden Direktur MNC Life Risye Dillianti Didapuk Jadi Wakil Ketua Umum AFTECH
9 jam yang lalu
Infografis
Kehadiran Tentara NATO...
Kehadiran Tentara NATO di Ukraina Berarti Perang Habis-habisan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved