Sambut Pekan QRIS Nasional, BI Jakarta Siapkan Akselerasi Digitalisasi Pembayaran

Senin, 12 Agustus 2024 - 13:09 WIB
loading...
Sambut Pekan QRIS Nasional,...
Sambut pekan QRIS nasional, Bank Indonesia atau BI perwakilan Jakarta menyiapkan infrastruktur teknologi dan optimalisasi pembayaran digital. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Sambut pekan QRIS nasional, Bank Indonesia atau BI perwakilan Jakarta menyiapkan infrastruktur teknologi dan optimalisasi pembayaran digital .

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jakarta, Arlyana Abubakar mengatakan, pemanfaatan infrastruktur teknologi dan optimalisasi SDM digital Jakarta menjadi kunci sukses dalam mendorong akselerasi digitalisasi di sektor-sektor potensial antara lain akomodasi makan dan minum, destinasi wisata dan transportasi.



Terlebih Jakarta kini tengah menyiapkan diri sebagai kota global yang berdaya saing tinggi sebagai pusat perdagangan, kegiatan layanan jasa dan keuangan, serta kegiatan bisnis taraf nasional dan internasional.

“Ini merupakan salah satu program strategis Bank Indonesia, berupaya mendorong terbentuknya ekosistem pembayaran digital yang semakin kuat dan meningkatkan literasi digital masyarakat,” kata Arlyana di Stasiun LRT Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Senin (12/8/2024).



Saat ini, lanjut Arlyana, QRIS telah menjadi game changer mendorong perubahan perilaku masyarakat dalam menggunakan alat pembayaran non tunai. Bahkan dalam catatannya hingga Juni 2024, volume transaksi QRIS di Jakarta telah mencapai 796,9 juta (tumbuh 173 persen yoy).

Kinerja tersebut didukung oleh pelaku usaha yang mencapai 5,4 juta dan tersebar di seluruh wilayah DKI Jakarta. Sementara pengguna QRIS mencapai 5,81 juta. Jumlah ini mencapai 34% nasional.

“PQN 2024 di Jakarta akan berlangsung pada 12 sampai dengan 18 Agustus 2024 yang bertepatan dengan momen HUT Republik Indonesia ke-79,” terangnya.

Arlyana memaparkan pada rangkaian PQN 2024 bertujuan mendorong QRIS dapat optimal ke sektor-sektor potensial lainnya, salah satunya urban tourism dan transportasi Jakarta seperti atraksi Pandora Box yang saat ini berlangsung di Stasiun LRT Jakarta rute Pegangsaan Dua sampai dengan Stasiun LRT Velodrome.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1681 seconds (0.1#10.140)