Di Hadapan Menteri Basuki, Waskita Tekankan Dukung IKN Smart Forest City

Selasa, 20 Agustus 2024 - 07:22 WIB
loading...
Di Hadapan Menteri Basuki,...
Waskita Karya berpartisipasi dalam Penanaman Pohon di kawasan Rumah Susun Aparatur Sipil Negara (Rusun ASN) Kawasan Inti Pusat Pemerintahan Ibu Kota Nusantara (KIPP IKN). Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Memperingati Hari Perumahan Nasional (Hapernas) 2024, PT Waskita Karya (Persero) Tbk berpartisipasi dalam Penanaman Pohon di kawasan Rumah Susun Aparatur Sipil Negara (Rusun ASN) Kawasan Inti Pusat Pemerintahan Ibu Kota Nusantara (KIPP IKN ). Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Direktur Operasi I Waskita Karya Ari Asmoko.



Penanaman pohon yang dilakukan secara simbolis ini merupakan inisiasi Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). "Jangan sampai berhenti di situ (penanaman pohon) hanya sebagai simbol. Ini harus diteruskan sampai hidup dan rindang," ujar Menteri PUPR sekaligus Plt Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono.

Di Hadapan Menteri Basuki, Waskita Tekankan Dukung IKN Smart Forest City


Ia menjelaskan, adanya penanaman pohon menjadi indikator kualitas kawasan hunian. Langkah tersebut sesuai arahan Presiden Joko Widodo yang sebelumnya mengatakan, indeks kualitas udara di IKN sangat bagus dan bersih, sehingga perlu mewujudkan kawasan sehat.

Diharapkan, penanaman pohon tidak hanya menciptakan udara di sekitar rusun menjadi lebih sejuk, tapi juga membuat penghuni lebih sehat dan nyaman. "Jadi ketika pohonnya besar, para penghuni bisa keluar ke taman, tidak hanya di dalam rusun," tuturnya.

Corporate Secretary Waskita Karya, Ermy Puspa Yunita menyatakan, sejak awal perseroan telah berkomitmen mendukung penghijauan di ibu kota baru tersebut. Ini sejalan pula dengan konsep Future Smart Forest City Indonesia yang diusung IKN.

"Kegiatan penanaman pohon ini diharapkan dapat memperkuat ekosistem hijau di IKN. Sebelumnya sudah diperkirakan sebanyak 75 persen lebih kawasan IKN berupa ruang hijau, sedangkan 25 persen sisanya digunakan sebagai lahan pembangunan," jelas Ermy dalam keterangan resmi, Senin (19/8/2024).

Dirinya menambahkan, lewat kolaborasi kuat antara pemerintah dengan perusahaan BUMN, pembangunan di IKN tidak hanya mengedepankan infrastruktur, melainkan juga keberlanjutan lingkungan. Melalui kegiatan itu pula, Waskita berharap dapat terus berkontribusi nyata terhadap pembangunan Indonesia, sekaligus menjaga keseimbangan alam.

"Semoga keberadaan pohon-pohon ini bisa memberikan manfaat jangka panjang bagi lingkungan di IKN," katanya. Sebagai komitmen terhadap keberlangsungan dan penyelamatan ekosistem alam di ibu kota baru, kata Ermy, Waskita secara konsisten mendorong pengembangan green construction pada pelaksanaan konstruksi.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
IHSG Berpotensi Lanjutkan...
IHSG Berpotensi Lanjutkan Penguatan ke 6.700, Investor Pantau Data Inflasi
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
21 Ribu Karyawan Intel...
21 Ribu Karyawan Intel Bakal Kena PHK, Apa Masalahnya?
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
Siap-siap, ASN BIN Mulai...
Siap-siap, ASN BIN Mulai Pindah ke IKN di Bulan Juni 2025
Tarik Ulur Kenaikan...
Tarik Ulur Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan, Begini Kabar Terbarunya
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
Suku Bunga Acuan Ditahan...
Suku Bunga Acuan Ditahan 5,75 Persen, Begini Penjelasan Lengkap BI
Rekomendasi
Kesuksesan Arne Slot...
Kesuksesan Arne Slot Antar Liverpool Juara Liga Inggris Bikin Belanda Pecah Telur
Halalbihalal Pesantren...
Halalbihalal Pesantren Salafiyah Kaffah se-Jateng dan DIY, Ethos Salurkan Ekor 5 Sapi
Seteru Memanas, Menteri...
Seteru Memanas, Menteri Pakistan Ancam Serang India dengan Senjata Nuklir
Berita Terkini
Promo Liberalisasi Perdagangan,...
Promo Liberalisasi Perdagangan, Bos Bank Sentral China Blak-blakan Soal Ancaman Tarif AS
19 menit yang lalu
Harga Emas Hari Ini...
Harga Emas Hari Ini Masih di Bawah Rp2 Juta per Gram, Saatnya Beli?
59 menit yang lalu
Bank Dunia Membunyikan...
Bank Dunia Membunyikan Alarm Soal Jeratan Utang di Negara Berkembang, Termasuk RI?
1 jam yang lalu
Regenerasi Petani Kementan...
Regenerasi Petani Kementan Dipuji IFAD, Siap Ditularkan ke Negara Lain
1 jam yang lalu
Menteri Luar Negeri...
Menteri Luar Negeri China Sebut Tarif AS Tindakan Egois yang Ekstrem
1 jam yang lalu
IHSG Berpotensi Lanjutkan...
IHSG Berpotensi Lanjutkan Penguatan ke 6.700, Investor Pantau Data Inflasi
2 jam yang lalu
Infografis
Rendang dan Gulai Masuk...
Rendang dan Gulai Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved