Ruang Kelas Masa Depan Google Dorong Ekosistem Pembelajaran Berbasis Digital

Minggu, 16 Maret 2025 - 08:51 WIB
loading...
Ruang Kelas Masa Depan...
PT Supertone (SPC) dan Google for Education meluncurkan Classroom of the Future atau ruang kelas masa depan di Bitung, Tangerang. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - PT Supertone (SPC) dan Google for Education meluncurkan Classroom of the Future atau ruang kelas masa depan di Bitung, Tangerang. Ruang kelas masa depan ini diharapkan dapat mendorong ekosistem pembelajaran berbasis digital, yang lebih efektif dan inklusif bagi semua siswa dan guru.

"Saya yakin ruang kelas masa depan ini akan mampu mendukung kebutuhan akses pendidikan bagi semua, sebagaimana yang telah digariskan oleh Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah," ujar Direktur Pendidikan Khusus dan Pendidikan Layanan Khusus Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen), Saryadi dikutip pada Minggu (15/3/2025).



Dia berharap ruang kelas masa depan yang dilengkapi berbagai perangkat digital berbasis solusi dari Google bisa menjadi percontohan bagi sekolah-sekolah di Indonesia yang ingin mengintegrasikan teknologi ke dalam pembelajaran.

Melalui ruang kelas masa depan, siswa akan mendapatkan pengalaman belajar yang dinamis dan menarik. Bagi para guru, konsep ini bisa menyederhanakan pengerjaan tugas para pendidik, dengan memanfaatkan ekosistem produk SPC serta Google for Education yang terintegrasi dan berbasis pembelajaran digital.

Saryadi menuturkan, ruang kelas masa depan adalah bukti teknologi sebagai tulang punggung pendidikan. Mulai dari papan digital hingga layar sentuh, semuanya tidak hanya berfungsi sebagai alat, tetapi juga menjadi jembatan menuju dunia pengetahuan dan eksplorasi tanpa batas. Saryadi mengatakan bahwa teknologi bukan hanya soal kemajuan, tetapi juga soal aktor utama dalam pendidikan, yaitu guru.



"Saya berharap teknologi dapat menjadi enabler. Guru akan semakin berdaya, lebih berkualitas dalam memastikan bahwa anak-anak kita memiliki pengetahuan dan kompetensi yang akan menjadi dasar bagi masa depan mereka. Saya membayangkan bahwa ruang kelas masa depan adalah ruang yang dinamis dan interaktif yang dapat beradaptasi dengan kebutuhan masing-masing siswa," kata dia.

(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kadin Indonesia Siap...
Kadin Indonesia Siap Bangun Sistem Digital Pendataan Pekerja Migran
Permintaan Properti...
Permintaan Properti Lewat Rumah123 Capai Lebih 500.000 Tiap Kuartal
Google Terancam Harus...
Google Terancam Harus Bayar Rp437 Miliar Setiap Tahun ke Media di Afrika Selatan
BRI Life Terus Kembangkan...
BRI Life Terus Kembangkan Layanan Digital Beri Kemudahan Nasabah
Tak Perlu Buru-buru,...
Tak Perlu Buru-buru, Regulasi Usia di Dunia Digital Perlu Kajian Matang
Pusat Data Canggih di...
Pusat Data Canggih di Nongsa Digital Park Resmi Diluncurkan
Adaptasi Teknologi Jadi...
Adaptasi Teknologi Jadi Kunci Melakukan Transformasi Digital
Begini Strategi DVLA...
Begini Strategi DVLA Pacu Pertumbuhan Bisnis di Era Digital
Telkomsat Perluas Jangkauan...
Telkomsat Perluas Jangkauan Konektivitas Digital di Area 3T
Rekomendasi
Meta Siap Uji Coba Fitur...
Meta Siap Uji Coba Fitur Community Notes
NU Gallery Gelar IPE...
NU Gallery Gelar IPE 2025, Diplomasi Budaya Indonesia-Rusia Kian Erat
Konstruksi Perkara OTT...
Konstruksi Perkara OTT KPK Dugaan Suap Proyek Dinas PUPR OKU
Berita Terkini
Prediksi Harga Emas...
Prediksi Harga Emas Bakal Dekati Rp2 Juta per Gram
2 jam yang lalu
Kolaborasi Pelaku Industri,...
Kolaborasi Pelaku Industri, Mitra Bisnis dan Konsumen Perkuat Ekosistem Otomotif
2 jam yang lalu
Kadin Indonesia Siap...
Kadin Indonesia Siap Bangun Sistem Digital Pendataan Pekerja Migran
4 jam yang lalu
Kereta Lebaran Jarak...
Kereta Lebaran Jarak Jauh Masih Tersedia 1,4 Juta Kursi
6 jam yang lalu
Efek Perang Dagang,...
Efek Perang Dagang, Harga Emas Ukir Sejarah Baru Tembus Level USD3.000
6 jam yang lalu
PBJT atas Jasa Parkir...
PBJT atas Jasa Parkir di Jakarta, Ini Ketentuan Baru yang Perlu Diketahui
9 jam yang lalu
Infografis
3 Fakta Ukraina Tak...
3 Fakta Ukraina Tak Memiliki Masa Depan dalam Konflik Lawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved