OPEC Cemas, Mutan Baru Corona Bikin Suram Permintaan Minyak Global

Senin, 04 Januari 2021 - 12:06 WIB
loading...
A A A
Selanjutnya pada 2021, OPEC memproyeksikan permintaan minyak global akan dipimpin oleh negara-negara berkembang dan naik menjadi 95,9 juta barel per hari pada 2021 atau 5,9 juta barel per hari mulai 2020 diperhitungkan dari perkiraan ekonomi global tumbuh sebesar 4,4%.



Meski pengembangan vaksin virus corona telah memicu optimisme pasar, namun kenaikan permintaan tersebut masih belum mampu membawa konsumsi ke level pra pandemi sekitar 100 juta bph. Perkiraan OPEC terbaru lebih rendah dari perkiraan sebelumnya, yaitu kenaikan 6,25 juta barel per hari pada 2021 karena dampak pandemi belum selesai.

Harga minyak Brent pada 2020 ditutup di atas USD50 per barel, turun lebih dari seperlima dari tahun sebelumnya walaupun naik dua kali lipat dari nilai terendah April 2020. Adapun kenaikan sejak April merupakan dampak dari produsen memangkas produksi di samping Amerika Serikat dan Uni Eropa sepakat mengeluarkan triliunan paket stimulus.
(nng)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1745 seconds (0.1#10.140)