Donasikan AHU untuk Ruang Isolasi, TICA Dukung Ciputra Hospital Perangi Covid-19

Rabu, 20 Mei 2020 - 20:25 WIB
loading...
Donasikan AHU untuk Ruang Isolasi, TICA Dukung Ciputra Hospital Perangi Covid-19
Penyerahaan bantuan oleh PT Trias Inti Mitra Sejati selaku perwakilan TICA Climate Solutions Co., Ltd Herman Susanto dan perwakilan Manajemen Ciputra Hospital CitraGarden City dan Ciputra Hospital Citra Raya Tangerang diterima dr Irwan S Hermawan dan Purn
A A A
JAKARTA - Ciputra Hospital CitraGarden City Jakarta dan Ciputra Hospital CitraRaya Tangerang terpilih sebagai rumah sakit yang menerima bantuan fasilitas alat pengatur udara atau air handling unit (AHU) dari TICA Climate Solutions., Co.LTD. Bantuan ini merupakan bentuk dukungan terhadap rumah sakit yang memberikan fasilitas isolasi penanganan pasien Covid-19 di Indonesia.

"Kami mengapreasiasi TICA bersama sale distributornya di Indonesia PT Trias Inti Mitra Sejati dan PT Tripari, Co, Ltd yang memberikan donasi dua unit AHU untuk dipasang di Ciputra Hospital CitraGarden City Jakarta dan Ciputra Hospital CitraRaya Tangerang," kata Direktur Ciputra Hospital dr Irwan S Hermawan dalam keterangan tertulisnya, Rabu (20/5/2020).

Irwan menjelaskan, donasi ini merupakan program Corporate Social Responsibility (CSR) dari TICA Climate Solutions sebagai perusahaan yang fokus pada produksi AC dan clean environment yang peduli Covid-19, terutama terhadap rumah sakit yang telah membangun ruangan perawatan isolasi bagi pasien yang terinfeksi Covid-19. Donasi unit pendingin ruangan ini diharapkan menambah kenyamanan ruang isolasi perawatan pasien kedua rumah sakit Ciputra Group.

Tidak hanya bantuan ke Ciputra Hospital, perusahaan tersebut juga memberikan donasi kepada rumah sakit yang tersebar di beberapa daerah di Indonesia Rumah Sakit Hermina Kemayoran, Rumah Sakit Cinta Kasih Tzu Chi dan RSUP Dr. M Djamil Padang.

Ia menambahkan, pihaknya segera memasang kedua unit sentral AC tersebut di Ciputra Hospital CitraGarden City Jakarta dan Ciputra Hospital CitraRaya Tangerang agar bisa menambah kenyamanan pasien yang dirawat di ruang isolasi Covid-19. "Kami akan segera meng-install unit yang didonasikan di Ciputra Hospital guna menambah kapasitas fresh air di ruang isolasi bertekanan negatif yang telah kami sediakan sebelumnya, sehingga menambah kenyamanan pasien dalam perawatan," jelasnya.

Seperti diketahui, mulai 1 Mei 2020 Ciputra Group melalui Ciputra Hospital CitraGarden City Jakarta telah mengoperasikan penambahan ruang isolasi sebanyak 123 bed dan tenda besar untuk tambahan ruang isolasi di Ciputra Hospital CitraRaya Tangerang dengan kapasitas 87 tempat tidur.

(Baca Juga: Pemerintah Apresiasi Tambahan Fasilitas Isolasi Ciputra Hospital untuk Pasien Covid-19)

Di bagian lain, Ciputra Hospital CitraRaya Tangerang mulai 18 Mei 2020 menghadirkan layanan kesehatan keliling atau Ciputra Hospital on The Wheel. Program ini bertujuan untuk mendekatkan diri kepada pasien yang memutuskan untuk tetap berada di rumah sesuai anjuran pemerintah.

"Kami memahami ada sebagian pasien Ciputra Hospital yang memilih untuk tetap berada di rumah sesuai dengan anjuran pemerintah agar tidak berkumpul di tempat yang ramai. Oleh karena itu dengan adanya pelayanan keliling ini, pasien kami tetap dapat terlayani dengan baik," ujar Direktur Ciputra Hospital dr Ridwan Tjahjadi Lembong.

Ridwan menjelaskan, program ini berjalan dengan tetap menggunakan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dengan antrian menjaga jarak pasien yang berobat atau konsultasi. Wilayah pelayanan Ciputra Hospital on The Wheel akan dimulai pada 18 Mei hingga 18 Juni 2020 di dalam komplek CitraRaya Tangerang yang telah dihuni lebih dari 65.000 jiwa meski tidak menutup kemungkinan ke depannya akan menambah luas area jangkauannya.

Menurutnya, program Ciputra Hospital on The Wheel menyediakan mobil keliling ambulans yang dilengkapi dengan tenda yang berfungsi sebagai ruang tunggu pasien, ruang konsultasi dan pemeriksaan fisik, loket pembayaran, dan loket pengambilan obat. Pelayanan Ciputra Hospital on The Wheel mencakup konsultasi dengan dokter umum, pembelian obat, pengambilan sampel laboratorium, hingga konsultasi dengan dokter spesialis.

Ciputra Hospital on The Wheel juga dilengkapi dengan peralatan sederhana untuk mengambil sampel laboratorium. Pasien yang ingin rapid test Covid-19 juga dapat dilayani dengan melakukan pengambilan sampel dan pemeriksaan di pelayanan kesehatan keliling ini.
(fai)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1137 seconds (0.1#10.140)