Bantu UMKM Warung Makan, SiCepat Bagikan Ribuan Paket Makanan Gratis

Senin, 10 Mei 2021 - 21:35 WIB
loading...
Bantu UMKM Warung Makan,...
SiCepat Ekspres menggelar program Yuk Merapat (Makan Gratis SiCepat) yang berlangsung pada 19 April-6 Mei 2021. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Bulan ramadan menjadi momentum tepat untuk saling berbagi kebaikan. Di bawah payung program CSR #IndahnyaRamadhan, SiCepat Ekspres menggelar program Yuk Merapat (Makan Gratis SiCepat) yang berlangsung pada 19 April-6 Mei 2021.

Dalam program ini, SiCepat Ekspres menggandeng tujuh rumah makan yang berlokasi di sejumlah kawasan strategis perkantoran DKI Jakarta untuk menyediakan 350 paket makanan gratis bagi masyarakat umum setiap Senin-Kamis menjelang buka puasa.



CEO SiCepat Ekspres, The Kim Hai mengungkapkan, sebanyak 4.200 paket makanan gratis telah dibagikan melalui program Yuk Merapat. Selain itu, kegiatan lainnya yang juga konsisten dijalankan adalah program Jum’at Berkah di sejumlah wilayah seperti DKI Jakarta dan Medan. Dalam program ini, sekitar 173.400 paket makanan dan takjil gratis serta 6300 roti Maqan telah dibagikan kepada masyarakat sejak November 2020.

"Program Yuk Merapat dan Jum’at Berkah ini diselenggarakan untuk membantu bisnis UMKM Rumah Makan atau Warung Makan, dan dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Sebab, dampak pandemi Covid-19 telah menurunkan tingkat perekonomian nasional," kata dia dalam keterangannya, Senin (10/5/2021).

Dia menambahkan, kampanye #IndahnyaRamadhan SiCepat Ekspres juga memberikan apresiasi kepada para seller yang setia menggunakan layanan pengiriman SiCepat melalui program Ketupat (Kejutan Tunai SiCepat). Program yang digelar 1 Maret-31 Mei 2021 itu menyediakan hadiah senilai total lebih dari Rp1,5 miliar yang diundi setiap periodenya.



"Melalui program-program #IndahnyaRamadhan yang dijalankan selama satu bulan penuh di bulan ramadan, kami berharap dapat memberikan manfaat dan dampak positif bagi masyarakat, UMKM, serta para online seller yang telah setia menggunakan SiCepat,” pungkasnya.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Uji Publik Program Perintis...
Uji Publik Program Perintis Berdaya demi Memperkuat Kemandirian Ekonomi
Rumah BUMN SIG Dorong...
Rumah BUMN SIG Dorong Pemasaran Produk UMKM Rembang
iNews Media Group, MNC...
iNews Media Group, MNC Financial Services, dan MPStore Kolaborasi Dorong Digitalisasi UMKM
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
Waroeng Tani, Bukti...
Waroeng Tani, Bukti Nyata Manfaat Pendanaan BRI untuk Bisnis hingga Lintas Generasi
PNM Dukung Perempuan...
PNM Dukung Perempuan Mandiri ala Kartini Masa Kini
Dukungan BRI Antar Usaha...
Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Rambah Pasar Internasional
Rumah BUMN SIG Dampingi...
Rumah BUMN SIG Dampingi 495 UMKM Naik Kelas, Serap 1.869 Tenaga Kerja
Difasilitasi BRI, Pengusaha...
Difasilitasi BRI, Pengusaha UMKM Asal Sidoarjo Ini Sukses Tembus Pasar Ekspor
Rekomendasi
Dubes Rusia: BRICS Perkuat...
Dubes Rusia: BRICS Perkuat Jejaring Pendidikan dan Kolaborasi Perguruan Tinggi di Indonesia
Video YouTube Pertama...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahun telah Ditonton 355 Juta Kali
Penghargaan Spesial...
Penghargaan Spesial dari GP Ansor untuk Paus Fransiskus
Berita Terkini
IHSG Berpotensi Menguat...
IHSG Berpotensi Menguat Pekan Depan, Investor Pantau Data Inflasi dan Ekonomi AS
10 menit yang lalu
Urban Market Baru Hidupkan...
Urban Market Baru Hidupkan Ruang Publik di Kawasan Paramount Petals Tangerang
23 menit yang lalu
Bank Mandiri Salurkan...
Bank Mandiri Salurkan KUR Rp12,8 Triliun hingga Maret 2025
1 jam yang lalu
32 Perjalanan Whoosh...
32 Perjalanan Whoosh Terganggu Imbas Layangan Putus
2 jam yang lalu
BNI Pimpin Kredit Sindikasi...
BNI Pimpin Kredit Sindikasi Rp1,84 Triliun Bangun Pabrik Mobil Listrik VinFast di Subang
3 jam yang lalu
Sukses di Cianjur, Model...
Sukses di Cianjur, Model Kewirausahaan Kementan Dilirik Delegasi Internasional
4 jam yang lalu
Infografis
Bersiap Perang, 450...
Bersiap Perang, 450 Juta Warga Uni Eropa Diminta Timbun Makanan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved