Dapat WTP ke-5, Jokowi: Setiap Rupiah yang Dibelanjakan Betul-Betul Dirasakan Manfaatnya

Jum'at, 25 Juni 2021 - 11:26 WIB
loading...
Dapat WTP ke-5, Jokowi:...
Foto/ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini menerima hasil pemeriksaan atas laporan keuangan pemerintah pusat (LKPP) tahun 2020 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dengan predikat wajar tanpa pengecualian (WTP). Presiden Jokowi pun menilai opini tersebut merupakan pencapaian yang baik.

“Alhamdulillah opininya adalah wajar tanpa pengecualian. WTP merupakan pencapaian yang baik di tahun yang berat,” katanya di Istana Negara, Jumat (25/6/2021).

Jokowi mengatakan bahwa pemerintah telah berturut-turut menerima WTP sejak tahun 2016.

Baca juga:Kasus Covid-19 Melonjak, 29 Kabupaten dan Kota Berada di Zona Merah

“Ini WTP yang kelima yang diraih pemerintah berturut-turut sejak tahun 2016,” ujarnya.

Namun dia menegaskan bahwa predikat WTP bukanlah tujuan akhir. Pasalnya, pemerintah memang ingin mempergunakan uang rakyat dengan sebaik-baiknya.

“Dikelola dengan transparan dan akuntabel. Kualitas belanja semakin baik, makin tepat sasaran, memastikan setiap rupiah yang dibelanjakan betul-betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, oleh rakyat. Karena itu pemerintah akan sangat memperhatikan rekomendasi-rekomendasi BPK dalam mengelola pembiayaan APBN,” tuturnya.

Baca juga:Revitalisasi Sungai Citarum Dikebut, Mulai Kalimalang hingga Penataan Situ Ciburuy

Pada kesempatan itu, Jokowi mengapresiasi kerja BPK yang dapat menuntaskan pemeriksaan atas laporan keuangan pemerintah di tengah pandemi yang penuh keterbatasan.

“Di tengah situasi yang belum sepenuhnya pulih, pemerintah tetap berkomitmen untuk mempertahankan dan meningkatkan kualitas LKPP kita. Karena itu saya memberikan apresiasi dan penghargaan kepada BPK yang di tengah berbagai keterbatasan aktivitas dan mobilitas di masa pandemi telah melaksanakan pemeriksaan atas LKPP tahun 2020 dengan tepat waktu,” pungkasnya.
(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1574 seconds (0.1#10.140)