Program Bangga Buatan Indonesia Bisa Bangkitkan Ekonomi RI

Minggu, 11 Juli 2021 - 16:12 WIB
loading...
A A A
Akses pasar yang dipunyai peritel yang tergabung dalam Hippindo menurut Wamendag akan menjadi kekuatan tersendiri dalam membangkitkan ekonomi Indonesia. Pasalnya, mereka yang berhubungan langsung dengan konsumen.

Baca juga:Menlu Retno: Sejumlah Negara Tawarkan Bantuan Vaksin pada Indonesia

Wamendag menilai Hippindo adalah pihak yang paling bersentuhan langsung dengan perilaku dan daya beli konsumen yang menjadi indikator mengenai kemampuan dan gaya konsumsi masyarakat. Karena itu, Jerry menegaskan bahwa kontribusi Hippindo harus disinergikan dan diintegrasikan dengan kontribusi stake holder lain sehingga memunculkan kesatuan kekuatan ekonomi nasional yang tangguh.

“Semua bekerja, pemerintah bekerja, swasta bekerja, elemen masyarakat bekerja. Dan mari perkuat kerja sama agar hasilnya lebih optimal,” kata Wamendag.

Peluncuran Program Hari Belanja Diskon Indonesia (HBDI) dibarengi dengan program vaksinasi untuk difabel. Vaksinasi kali ini adalah kelanjutan dari program vaksinasi Hippindo yang telah dilakukan beberapa kali. Upaya Hippindo memberikan vaksinasi kepada para difabel dimaksudkan untuk menunjukkan kepedulian para anggota Hippindo kepada mereka yang dianggap punya kemampuan fisik berbeda.
(uka)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1759 seconds (0.1#10.140)