12,7 Juta Pelaku UMKM Terima Bantuan Rp15,24 Triliun

Selasa, 21 September 2021 - 22:14 WIB
loading...
12,7 Juta Pelaku UMKM...
Realisasi penyaluran BPUM sudah mendekati 100 persen. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki dalam rapat kerja bersama Komisi VI DRI mengatakan, saat ini realisasi BPUM (Banpres Produktif Usaha Mikro) mencapai Rp15,24 triliun. Angka itu setara 99,26% dari total pagu anggaran yang sebesar Rp15,36 triliun.

Bantuan tersebut ditargetkan menyasar kepada 12.800.000 pelaku usaha mikro. Saat ini yang sudah mendapatkan BPUM sebanyak 12.706.479 pelaku usaha mikro.



"Tahap I sudah disalurkan 100% terhadap total 9,8 juta pelaku usaha mikro dengan anggaran Rp11,76 triliun," ujar Menkop Teten dalam Rapat bersama Komisi VI DPR RI.

Selanjutnya, bantuan tahap II dianggarkan sebesar Rp3,6 triliun untuk 3 juta pelaku usaha mikro. Namun saat ini baru terealisasi Rp3,48 triliun kepada 2,9 juta pelaku usaha mikro.

"Sehingga secara keseluruhan total dana BPUM tahun 2021 adalah Rp15,36 triliun yang diperuntukan bagi 12,8 juta pelaku usaha mikro. Kini sudah tersalurkan Rp15,24 triliun, atau teralisasi 99,26%," pungkas Menkop Teten.



Dalam rapat itu juga Menkop menjelaskan bantuan modal bagi usaha mikro akan digunakan untuk melanjutkan usaha pada masa pandemi covid 19. Para pelaku usaha mikro yang masuk dalam daftar penerima BPUM akan mendapat bantuannya senilai Rp1,2 juta yang akan disalurkan pada bulan September 2021.
(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Februari 2025, Bank...
Februari 2025, Bank Mandiri Salurkan KUR Rp9,01 Triliun ke 77.500 UMKM
Kemendag: Ekonomi Kreatif...
Kemendag: Ekonomi Kreatif Punya Potensi Besar untuk Ekspor
Klaster Erwela: Merajut...
Klaster Erwela: Merajut Asa dan Prestasi Bersama BRI
Sampoerna Ciptakan Pasar...
Sampoerna Ciptakan Pasar dan Bantu UMKM Tumbuh Lewat Platform Digital
Sampoerna Dorong Pertumbuhan...
Sampoerna Dorong Pertumbuhan UMKM Capai Target Ekonomi 8%
UMKM Jangan Dipandang...
UMKM Jangan Dipandang Sebelah Mata, Menteri Maman Minta Ganti Kata Pelaku jadi Pengusaha
Mitra Binaan Bank Jatim...
Mitra Binaan Bank Jatim Ikuti IFEX 2025, Tingkatkan Peluang Ekspor
Genjot Daya Saing UMKM,...
Genjot Daya Saing UMKM, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Halal dan HaKI
Pertamina Bentuk Ekosistem...
Pertamina Bentuk Ekosistem UMKM Berkelanjutan lewat Pertapreneur Aggregator
Rekomendasi
Demo Tolak UU TNI Berujung...
Demo Tolak UU TNI Berujung Gedung DPRD Kota Malang Dibakar, Ketua Dewan Ungkap Estimasi Kerugian
5 Pangdam Termuda di...
5 Pangdam Termuda di Indonesia setelah Mutasi TNI Maret 2025, 2 di Antaranya Baru 49 Tahun
Pertaruhan Patrick Kluivert...
Pertaruhan Patrick Kluivert dan Kebijakan Naturalisasi Diuji!
Berita Terkini
THR Kripto, Rayakan...
THR Kripto, Rayakan Lebaran dengan Cara Baru
4 jam yang lalu
Pupuk Hayati Dinosaurus...
Pupuk Hayati Dinosaurus Diklaim Mampu Genjot Hasil Panen 30%
5 jam yang lalu
PLN EPI-EML Kolaborasi...
PLN EPI-EML Kolaborasi Pasokan Gas di Sistem Kelistrikan Madura
5 jam yang lalu
Minat Anak Muda Terhadap...
Minat Anak Muda Terhadap KPR Alami Peningkatan
5 jam yang lalu
Pertamina Gelar Program...
Pertamina Gelar Program Mengaji Berhadiah Voucher BBM di SPBU
6 jam yang lalu
Profil Hery Gunardi,...
Profil Hery Gunardi, Direktur Utama BRI yang Baru
6 jam yang lalu
Infografis
FBI Tuding Korea Utara...
FBI Tuding Korea Utara Retas Kripto Senilai Rp25 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved