Gelar Vaksinasi, Pengembang Properti Ini Malah Tuai Rezeki

Kamis, 23 September 2021 - 03:10 WIB
loading...
Gelar Vaksinasi, Pengembang...
Vaksinasi massal yang digelar Winland Development. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Penanganan Covid-19 di Indonesia mulai memperlihatkan hasil menggembirakan. Bahkan, mendapat apresiasi sebagai salah satu yang terbaik di dunia karena mampu menurunkan angka kasus Covid hingga minus 58% dalam kurun waktu dua minggu.

Pencapaian tersebut tidak lepas dari kerja keras pemerintah dengan dukungan stakeholder terkait serta partisipasi dari berbagai kalangan, termasuk industri properti. Seperti yang dilakukan oleh Winland Development, pengembang Grand Mekarsari Residence (GMR), yang menfasilitasi penyelenggaraan vaksinasi massal bagi masyarakat, di kantor pemasarannya, di Jonggol, Kabupaten Bogor, pada 20-22 September 2021.



Direktur Utama Winland Development Candra Wiantono mengungkapkan, semua pihak menyadari bahwa saat ini vaksinasi menjadi salah satu upaya paling efektif untuk mengendalikan kasus Covid-19. Karena itulah, pihaknya menggelar vaksinasi massal bagi warga sekitar.

Dalam acara tersebut pengembang ini menyediakan 3.000 dosis vaksin dengan target 1.000 dosis per hari dapat terdistribusikan kepada warga yang tinggal di kawasan Cileungsi dan sekitarnya.

"Vaksinasi massal ini merupakan bagian dari program corporate social responsibility (CSR) Winland Development dan menyukseskan program vaksinasi Covid-19 yang dicanangkan pemerintah," ujar Candra, di lokasi vaksinasi masal, Rabu (22/9/2021).

Penyelenggaraan vaksinasi massal, selain bisa meningkatkan herd immunity, ternyata juga membawa rezeki tersendiri bagi pengembang Windland. Sales Manager Winland Development Alexander mengaku acara vaksnasi massal berdampak positif pada pemasaran Grand Mekarsari Residence.

Menurutnya, tidak sedikit di antara masyarakat yang turut serta dalam vaksinasi massal tertarik untuk memiliki unit-unit hunian di GMR. Secara kebetulan saat ini Winland tengah meluncurkan tipe hunian terbaru dengan model yang kekinian, yaitu tipe Scandinavia berupa rumah dua lantai dengan tiga kamar tidur (50/70 m2).

"Masyarakat yang datang untuk vaksin banyak yang berminat untuk memiliki unit baru kami, namun karena unit masih terbatas, kita buka NUP dulu," aku Alexander.

Alexender menyatakan pada tahap pertama tipe Scandinavia dipasarkan sebanyak 20 unit dengan harga mulai dari Rp500 jutaan. Pihaknya optimistis target pemasaran tahap pertama bisa tercapai, sold out hingga akhir tahun karena banyak promo spesial yang ditawarkan untuk kemudahan transaksinya, seperti uang muka dan cicilan yang menarik.

"Konsumen cukup bayar Rp5 juta dan cicilan Rp3 jutaan per bulan,” ujar Alex--sapaan akrabnya.

Selain tertarik rumah komersial Winland, peserta vaksinasi massal juga banyak yang melirik hunian subsidi besutan Winlad, yakni perumahan Gardenia Cileungsi, di kawasan Klapanunggal, Cileungsi, Bogor. Belum lama ini pengembang tersebut merilis proyek Gardenia Cileungsi 2 sebagai pengembangan dari Gardenia 1.

“Saat ini hunian di Gardenia Cileungsi 2 sudah terjual sebanyak 150 unit dan hanya tersisa beberapa unit lagi yang sedang dipasarkan,” terangnya.



Alex bilang, saat ini merupakan waktu yang paling tepat untuk membeli properti terutama hunian. Sebab, selain banyak kemudahan dari pemerintah, seperti diskon PPN dan DP 5%, harga unit yang ditawarkan pengembang juga relatif stabil.

"Pandemi sudah mulai membaik, bagitu juga ekonomi kita. Menurut kami inilah saat yang tepat untuk memiliki rumah karena selain dari perbankan dan developer, pemerintah juga menyediakan berbagai kemudahan. Secara otomomatis hal ini tentu akan mendorong dunia properti menjadi lebih baik," tutup Alex.
(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1406 seconds (0.1#10.140)