Mau Memulai Bisnis tapi Pengalaman Nihil? Simak 4 Tips Ini

Minggu, 30 Januari 2022 - 13:25 WIB
loading...
Mau Memulai Bisnis tapi...
Pedagang menjual tanaman hias melalui Instagram. Di era internet dan media sosial, siapa pun bisa memulai bisnis meski minim modal dan pengalaman. Foto/Dok SINDOnews/Yorri Farli
A A A
JAKARTA - Banyak orang ingin memulai bisnis tapi tak kunjung terlaksana karena dibayangi keraguan atau takut gagal, salah satunya karena minimnya pengalaman.

Padahal, memulai bisnis bisa dilakukan oleh siapa saja, bahkan oleh orang yang tidak punya pengalaman bisnis sekalipun. Semua orang punya kesempatan yang sama untuk menjajal berbisnis.

Terlebih di era internet dan media sosial saat ini, siapa pun bisa berjualan produk tanpa harus mengeluarkan modal besar untuk sewa toko.



Memulai bisnis dari nol memang perlu keberanian. Kegigihan dan mental yang kuat jadi modal utama. Jangan takut untuk gagal dalam berbisnis karena itu merupakan bagian dari proses.

Dikutip dari akun Instagram resmi Kementerian Ketenagakerjaan @kemnaker, ada empat tips untuk membantu memulai bisnis meskipun tidak memiliki pengalaman sebelumnya.

“Memulai bisnis dari nol memang butuh keberanian. Rekanaker tidak akan pernah mendapat pengalaman jika tidak berani untuk mencoba. Yuk simak cara dan tips berikut ini untuk membantu Rekanaker memulai bisnis meskipun tanpa pengalaman sebelumnya,” tulis akun Instagram Kementerian Ketenagakerjaan, dikutip Minggu (30/1/2022).



Berikut empat tips memulai bisnis tanpa pengalaman:

1. Mulailah dari hobi yang ditekuni
2. Membuat rencana bisnis yang realistis
3. Memiliki mentor untuk berdiskusi
4. Melakukan riset (target pasar dan pesaing)
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1219 seconds (0.1#10.140)