Kehilangan Banyak Pelanggan, Netflix PHK 150 Karyawan

Rabu, 18 Mei 2022 - 15:10 WIB
loading...
Kehilangan Banyak Pelanggan,...
Netflix melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) sebanyak 150 karyawan karena kehilangan pelanggan dalam jumlah besar. FOTO/Ist
A A A
JAKARTA - Netflix melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) sebanyak 150 karyawan karena kehilangan pelanggan dalam jumlah besar. Pemutusan hubungan kerja dilandasi kinerja perusahaan yang terus menurun.

"Perlambatan pertumbuhan pendapatan, kami juga memangkas biaya kami sebagai perusahaan," ujar perwakilan Netflix dalam sebuah pernyataan resmi, dikutip di Jakarta, Rabu (18/5/2022).



Saham perusahaan turun hampir menyentuh angka 70% sejak Januari. Demi mengurangi biaya operasional manajemen memutuskan memangkas karyawan mayoritas berbasis di Amerika Serikat (AS).

Langkah PHK tersebut juga didorong dengan kebutuhan operasional bisnis, meskipun merupakan keputusan yang sulit. Perubahan tersebut terutama didorong oleh kebutuhan bisnis daripada kinerja individu.

"Tidak ada dari kami yang ingin mengucapkan selamat tinggal kepada rekan kerja yang hebat. Kami bekerja keras untuk mendukung mereka melalui transisi yang sangat sulit ini," tandasnya.



Penurunan kinerja Netflix juga dipengaruhi persaingan aplikasi lain seperti Disney+ dan Apple TV+. Sementara harga yang ditawarkan jusru semakin meningkat di tengah efisiensi para pelanggan.

"Saat ini perusahaan sedang menyiapkan biaya langganan yang lebih murah dan didukung iklan dalam upaya menarik kembali pelanggan," kata dia.

(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1501 seconds (0.1#10.140)