Guyur 674.400 Liter Minyak Goreng ke Indonesia Timur, Mendag Pastikan Harga Sesuai HET

Sabtu, 24 September 2022 - 22:38 WIB
loading...
Guyur 674.400 Liter...
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (kanan). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Pemerintah hari ini kembali menyalurkan 36 kontainer minyak goreng atau sekitar 674.400 liter ke kawasan timur Indonesia. Dari jumlah tersebut, 20 kontainer di antaranya milik Holding BUMN Pangan atau ID FOOD.

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan atau Zulhas memastikan penyaluran minyak goreng merek Minyakita itu untuk menambah pasokan dan menjaga stabilitas harga minyak goreng di wilayah Timur Indonesia.

“Harapan kami agar semua pihak dapat bekerja sama dalam memaksimalkan percepatan pendistribusian Minyakita ini sehingga minyak goreng dapat diakses oleh seluruh masyarakat Indonesia dengan harga sesuai HET (Harga Eceran Tertinggi),” ujarnya, Sabtu (24/9/2022).



“Selain itu, agar dapat mencapai tujuan utama yaitu stabilitas ketersediaan dan harga barang kebutuhan pokok di seluruh wilayah Indonesia,” imbuh politisi PAN yang juga mantan ketua MPR itu.

Senada, Direktur Utama ID FOOD Frans Marganda Tambunan mencatat 20 kontainer minyak goreng yang dikirimkan setara dengan 392.140 liter.

Menurut dia, minyak goreng yang didistribusikan difokuskan ke beberapa UMKM di Maluku Utara. Adapun distribusi komoditas dasar itu melalui anak usaha ID FOOD seperti PT BGR Logistik Indonesia, PT Berdikari Logistik Suplai dan PT Berdikari United Livestock.



“Pendistribusian minyak goreng ini ID FOOD Group berperan sebagai penyedia komoditas minyak goreng yang akan disuplai ke beberapa pelaku usaha lokal di Maluku Utara melalui anak usaha seperti PT BGR Logistik Indonesia, PT Berdikari Logistik Suplai dan PT Berdikari United Livestock untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan ketersediaan minyak goreng,” terang dia.



Sebelumnya, ID FOOD telah distribusi minyak goreng Minyakita ke wilayah Timur Indonesia melalui optimalisasi fasilitas tol laut dari Pelabuhan Tanjung Priok ke Kupang, Timika, dan Merauke dengan jumlah muatan sebanyak 40 kontainer atau 669,6 ton atau setara 744.000 liter.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1486 seconds (0.1#10.140)