Hipmi Tingkatkan Kualitas Pengusaha Muda dan Pemula

Jum'at, 17 Juni 2016 - 14:58 WIB
Hipmi Tingkatkan Kualitas Pengusaha Muda dan Pemula
Hipmi Tingkatkan Kualitas Pengusaha Muda dan Pemula
A A A
JAKARTA - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) terus berupaya mendorong peningkatan kualitas pengusaha muda dan pemula di Tanah Air. Salah satunya melalui program-program yang dilaksanakan BPC Hipimi Jakarta Pusat.

BPC Hipmi Jakarta Pusat telah menyusun beberapa program kerja dengan tema Socialpreneurship, atau kewirausahaan sosial yang akan mengimplementasikan wirausaha sebagai solusi terhadap masalah sosial masyarakat.

"Diharapkan program kerja kami ini dapat memperlihatkan ke masyarakat bahwa wirausaha tidak hanya sebagai solusi ekonomi yang mengejar keuntungan. Tapi, dapat juga menjadi solusi terhadap masalah sosial sehari-hari," ujar Ketua Umum BPC Hipmi Jakarta Pusat, M Aaron Annar Sampetoding dalam keterangan tertulisnya kepada Sindonews, Jumat (17/6/2016).

Hal ini tertuang dalam hasil rapat kerja BPC Hipmi Jakarta Pusat, kemarin. “Alhamdulillah telah dilaksanakan Rapat Kerja Cabang BPC Hipimi Jakarta Pusat di Ballroom Semeru, Hotel Sultan, Jakarta. Rapat kerja cabang ini mengusung tema Peningkatan Ekosistem Wirausaha untuk Pengusaha Muda dan Pemula,” terangnya.

Aaron menuturkan, dalam kegiatan yang dihadiri Walikota Jakarta Pusat Mangara Pardede itu pihaknya menyampaikan beberapa kegiatan dan program yang telah dilaksanakan. Antara lain, kegiatan Digital Entrepreneur, Marketing and Business Strategy for SME’s (Pemasaran dan Strategi Usaha untuk UMKM), kunjungan ke showroom Garansindo, serta berdiskusi dengan owner untuk peluang kerja sama dalam penjualan kendaraan ramah lingkungan dan sebagainya.

BPC Hipmi Jakarta Pusat juga telah membentuk dua perkumpulan baru, yaitu Yayasan Jakpus (Jakarta Pengusaha Sosial) yang bergerak di bidang pengelolaan dana CSR perusahaan untuk program-program kewirausahaan sosial, dan Asosiasi IGEA (Indonesian Green Energy Associations)

"Dari program Kerja BPC Hipmi Jakarta Pusat ini kami harapkan akan memberikan kontribusi positif untuk bangsa dan negara, khususnya dalam memperkokoh kedaulatan ekonomi bangsa dalam menghadapi persaingan pada Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA)," tandas Aaron.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3589 seconds (0.1#10.140)