Sempat Terganggu, 11.500 Jaringan ATM BCA Dapat Berikan Layanan

Senin, 28 Agustus 2017 - 19:58 WIB
Sempat Terganggu, 11.500...
Sempat Terganggu, 11.500 Jaringan ATM BCA Dapat Berikan Layanan
A A A
JAKARTA - Sejumlah jaringan Anjungan Tunai Mandiri (ATM) dari beberapa bank terganggu. Salah satunya dialami BCA. Hal ini terjadi dampak kerusakan satelit Telkom T-1 sejak Jumat (25/8/2017).

Sekretaris Perusahaan BCA Jan Hendra mengatakan terkait layanan ATM BCA, dapat disampaikan bahwa saat ini tim BCA bekerja sama dengan seluruh operator penyedia jasa komunikasi sedang melakukan upaya recovery. “Diharapkan, layanan beberapa ATM BCA dapat segera kembali beroperasi sebagaimana biasanya,” ujar Hendra, Senin (28/8/2017).

Saat ini, sebanyak lebih dari 11.500 jaringan ATM yang tersebar di beberapa kota di Indonesia tetap dapat memberikan layanan kepada nasabah BCA. Nasabah BCA juga tetap dapat mempergunakan beragam solusi perbankan lainnya. Nasabah dapat memperoleh informasi ATM BCA melalui https://www.bca.co.id/lokasi.

(Baca Juga: Pulihkan Layanan, Telkom Maksimalkan Proses Migrasi Pelanggan
Terkait dengan kendala teknis di beberapa ATM BCA tersebut, BCA menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanannya. Informasi lebih lanjut, dapat menghubungi kantor cabang BCA atau Halo BCA melalui 1500888 atau melalui twitter @halobca.

“BCA tetap memberikan solusi perbankan secara aman dan nyaman. Anda tetap dapat bertransaksi dengan menggunakan beragam solusi perbankan BCA yang lain seperti Debit BCA, BCA mobile, KlikBCA maupun layanan BCA yang lain,” ujarnya.
(dmd)
Berita Terkait
Layar ATM Bisa Diintip,...
Layar ATM Bisa Diintip, BCA Beri Penjelasan
Bos BCA Sebut Layar...
Bos BCA Sebut Layar ATM Bisa Diintip Baru Kali Pertama Terjadi
Ntap! ATM BCA Kini Bisa...
Ntap! ATM BCA Kini Bisa Tarik Tunai Pakai GoPay
Antisipasi Tarikan Nasabah...
Antisipasi Tarikan Nasabah di ATM, BCA Siapkan Uang Tunai Rp53 T
Digelar Satu Bulan,...
Digelar Satu Bulan, BCA Expoversary Online 2021 Gaet 1 Juta Pengunjung
Bank Royal Ganti Nama...
Bank Royal Ganti Nama Jadi Bank Digital BCA
Berita Terkini
IHSG Berpotensi Menguat...
IHSG Berpotensi Menguat Pekan Depan, Investor Pantau Data Inflasi dan Ekonomi AS
22 menit yang lalu
Urban Market Baru Hidupkan...
Urban Market Baru Hidupkan Ruang Publik di Kawasan Paramount Petals Tangerang
34 menit yang lalu
Bank Mandiri Salurkan...
Bank Mandiri Salurkan KUR Rp12,8 Triliun hingga Maret 2025
1 jam yang lalu
32 Perjalanan Whoosh...
32 Perjalanan Whoosh Terganggu Imbas Layangan Putus
2 jam yang lalu
BNI Pimpin Kredit Sindikasi...
BNI Pimpin Kredit Sindikasi Rp1,84 Triliun Bangun Pabrik Mobil Listrik VinFast di Subang
3 jam yang lalu
Sukses di Cianjur, Model...
Sukses di Cianjur, Model Kewirausahaan Kementan Dilirik Delegasi Internasional
4 jam yang lalu
Infografis
Rusia Sekarang Dapat...
Rusia Sekarang Dapat Menyerang 3 Ibu Kota Sekutu NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved