Tingkatkan Ekspor, Mendag Agus Sinergi dengan Kementerian Lain

Rabu, 30 Oktober 2019 - 23:48 WIB
Tingkatkan Ekspor, Mendag...
Tingkatkan Ekspor, Mendag Agus Sinergi dengan Kementerian Lain
A A A
JAKARTA - Menteri Perdagangan (Mendag), Agus Suparmanto, melakukan rapat internal maupun eksternal dalam rangka meningkatkan kinerja perdagangan. Agus pun tengah mengevaluasi perjanjian perdagangan yang menghambat ekspor Indonesia.

"Kami di sini konsolidasi ke dalam untuk adaptasi dan bersinergi dengan kementerian lain untuk tingkatkan perdagangan," ujar Agus di Kantor Kementerian Koordinator bidang Perekonomian, Jakarta, Rabu (30/10/2019).

Agus menegaskan pentingnya perbaikan internal dan sinergi agar ekspor Indonesia bisa terus meningkat. Peningkatan ekspor ini bertujuan menekan neraca dagang yang terus mengalami defisit.

"Sekarang kita evaluasi, mana perjanjian-perjanjian yang tidak menguntungkan ekspor sehingga di sini akan kami revisi dan evaluasi terutama perjanjian perdagangan internasional," jelasnya.

Dia menambahkan, Kementerian Perdagangan tidak bekerja sendiri dalam mendongkrak ekspor. Pihaknya akan bekerja sama dengan Kementerian Luar Negeri agar semakin banyak pasar ekspor yang dapat dikuasai Indonesia.

"Perjanjian kita lihat dari waktu ke waktu, kita lihat negosiasinya. Kemenlu berdiplomasi dengan negara luar. Kita tidak sendirian sesuai arahan presiden, ini kerja tim. Dengan kementerian terkait kita akan bekerja tim," tandasnya.
(ven)
Berita Terkait
Kemendag Catat Ekspor...
Kemendag Catat Ekspor Produk Pangan Olahan Naik 7,9%
Ini Strategi Kementerian...
Ini Strategi Kementerian Perdagangan Dongkrak Ekspor Nasional
Sertifikasi Bikin Seret...
Sertifikasi Bikin Seret Ekspor, Kemendag Lakukan Lobi-lobi
Kemendag: Surplus Neraca...
Kemendag: Surplus Neraca Perdagangan 2021 Bisa Pecahkan Rekor
Ekspor Indonesia-China...
Ekspor Indonesia-China Makin Kinclong, Baja dan Kertas Paling Banyak Dikirim
Target Nilai Ekspor...
Target Nilai Ekspor Non Migas Indonesia Dipangkas Jadi USD135 Miliar
Berita Terkini
Jual Beli Properti di...
Jual Beli Properti di Jakarta, Wajib Pahami Aturan BPHTB Ini
1 jam yang lalu
Wamenkop Ferry Juliantono...
Wamenkop Ferry Juliantono Beberkan Enam Tugas Utama Koperasi Desa Merah Putih
1 jam yang lalu
Elnusa Petrofin Perluas...
Elnusa Petrofin Perluas Distribusi BBM Pembangkit di Kalimantan Barat
2 jam yang lalu
IHSG Berpotensi Menguat...
IHSG Berpotensi Menguat Pekan Depan, Investor Pantau Data Inflasi dan Ekonomi AS
3 jam yang lalu
Urban Market Baru Hidupkan...
Urban Market Baru Hidupkan Ruang Publik di Kawasan Paramount Petals Tangerang
3 jam yang lalu
Bank Mandiri Salurkan...
Bank Mandiri Salurkan KUR Rp12,8 Triliun hingga Maret 2025
4 jam yang lalu
Infografis
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved