Belasan Tahun Jadi Agen BRILink, Warji Bangga Bisa Kuliahkan Anak

Senin, 01 April 2024 - 22:50 WIB
Caskim, salah satu pedagang di Pasar Pademangan Timur mengatakan sangat terbantu dengan adanya layanan Agen BRILink milik Warji. Dia tak perlu repot repot antre di bank untuk kirim uang untuk keluarganya di kampung.

“Ya gak tentu sih, tapi biasanya paling tidak seminggu sekali ke sini transfer buat keluarga di kampung,” tutur Caskim. Meski dirinya kurang mengerti dengan fitur fitur layanan di BRILink selain transfer dan tarik tunai, Caskim mengaku faktor kemudahan menjadi alasan kenapa diriya memilih BRILInk dibanding aplikasi jasa pengiriman lain.

Pimpinan Cabang (Pinca) Kantor Cabang (KC) BRI Kemayoran Yogie Wirawan Murtiono mengatakan, hingga Maret 2024 ada 2.266 Agen Brilink di wilayahnya. “Di KC kemayoran ada 16 unit dan 1 kantor kas. Setiap unit rata-rata memiliki 120 hingga 150 Agen Brilink kelolaan,” ujar Yogie.

Menurut Yogie, saat ini masyarakat sangat dimanjakan dengan keberadaan Agen BRILink karena tidak perlu mengantre dan di manapun sangat mudah ditemukan Agen BRILink. “Transaksi dengan Agen BRILink bisa mudah dimanapun dan kapanpun,” tambahnya.

Cara Menjadi Agen BRILink

Dilansir dari laman resmi BRI, syarat jadi agen BRILink sebenarnya juga cukup mudah. Konsep bisnis agen BRILink adalah menyerupai kemitraan.

Agen BRILink dapat melayani transaksi perbankan bagi masyarakat secara real time online menggunakan fitur EDC miniATM BRI dengan konsep sharing fee. Artinya, agen BRILink akan memungut keuntungan dari setiap transaksi nasabah BRI

Syarat Jadi Agen BRILink

1. WNI Perseorangan / instansi non berbadan hukum

2. Memiliki usaha minimal 2 tahun
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More