Erick Thohir Angkat Relawan Prabowo-Gibran Jadi Komisaris Pupuk Indonesia
Jum'at, 26 Juli 2024 - 11:40 WIB
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengangkat dua nama baru sebagai Komisaris Independen PT Pupuk Indonesia (Persero). Keduanya adalah Danar Rahmanto dan Irfan Ahmad Fauzi.
Pengangkatan dua nama dalam jajaran Komisaris Pupuk Indonesia tertuang melalui Keputusan Menteri BUMN selaku Rapat Umum Pemegang Saham Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pupuk Indonesia Nomor SK-188/MBU/07/2024 tanggal 22 Juli 2024. Hal ini dipublikasikan dalam Keterbukaan Informasi Bursa Efek Indonesia (BEI).
Danar Rahmanto bukan orang baru di BUMN, dia sebelumnya menjabat sebagai Komisaris di PT Pupuk Indonesia Pangan, anak usaha Pupuk Indonesia.
Danar juga merupakan eks Bupati Wonogiri periode 2010-2015. Dalam pencalonan sebelumnya dia diusung Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Gerakan, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Senada, Irfan Ahmad Fauzi per 4 Januari 2024 lalu ditunjuk sebagai Komisaris PT Pupuk Iskandar Muda, anak usaha Pupuk Indonesia.
Di luar karir BUMN, Irfan Ahmad Fauzi perna bergabung dalam TKN Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming saat Pilpres 2024 lalu. Kala itu dia menjabat Sekretaris Jenderal Relawan Untuk Majukan Indonesia (RUMI).
Berikut, susunan Dewan Komisaris Pupuk Indonesia terbaru:
Pengangkatan dua nama dalam jajaran Komisaris Pupuk Indonesia tertuang melalui Keputusan Menteri BUMN selaku Rapat Umum Pemegang Saham Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pupuk Indonesia Nomor SK-188/MBU/07/2024 tanggal 22 Juli 2024. Hal ini dipublikasikan dalam Keterbukaan Informasi Bursa Efek Indonesia (BEI).
Danar Rahmanto bukan orang baru di BUMN, dia sebelumnya menjabat sebagai Komisaris di PT Pupuk Indonesia Pangan, anak usaha Pupuk Indonesia.
Danar juga merupakan eks Bupati Wonogiri periode 2010-2015. Dalam pencalonan sebelumnya dia diusung Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Gerakan, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Senada, Irfan Ahmad Fauzi per 4 Januari 2024 lalu ditunjuk sebagai Komisaris PT Pupuk Iskandar Muda, anak usaha Pupuk Indonesia.
Di luar karir BUMN, Irfan Ahmad Fauzi perna bergabung dalam TKN Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming saat Pilpres 2024 lalu. Kala itu dia menjabat Sekretaris Jenderal Relawan Untuk Majukan Indonesia (RUMI).
Berikut, susunan Dewan Komisaris Pupuk Indonesia terbaru:
tulis komentar anda