BLT Karyawan Rp600 Ribu Diterima Paling Lambat Akhir September, Dijamin Menaker
Rabu, 02 September 2020 - 18:33 WIB
JAKARTA - Penyaluran subsidi gaji atau bantuan langsung tunai (BLT) sebesar Rp600 ribu kepada para pekerja dengan upah di bawah Rp5 juta untuk 2 bulan pertama ditargetkan rampung akhir September ini. Hal tersebut dikonfirmasi oleh Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah usai rapat kerja (raker) tertutup dengan Komisi IX DPR RI sore ini.
(Baca Juga: Yesss, Pekan Ini BLT 600 Ribu Tahap Kedua Cair )
"Kami berharap semuanya akan tersalurkan di akhir September ini," ungkap Menaker Ida di Gedung DPR RI di Jakarta, Rabu (2/9/2020).
Dia mengatakan, meski tenggat waktu penyerahan data rekening pekerja aktif ditetapkan pada tanggal 15 September 2020, Kemenaker akan menunggu hingga akhir September. "Tentu kami sangat berharap kepada BPJS Ketenagakerjaan untuk mempercepat data nomor rekening dari teman-teman pekerja yang belum menyerahkan," tambahnya.
(Baca Juga: Aminkan Yuk, Menteri Erick Sebut Kemungkinan BLT Karyawan Dilanjut Tahun Depan )
Hingga saat ini, Ida mengakui bahwa masih banyak pekerja yang belum menyetorkan nomor rekeningnya. "Jadi kami berharap sekali kepada teman-teman pekerja yang memang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan juga memenuhi syarat, untuk segera menyetorkan nomor rekeningnya," tuturnya.
Sementara itu sebelumnya Menteri BUMN sekaligus Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PCPEN) Erick Thohir menegaskan, program subsidi upah bagi pekerja dengan gaji di bawah Rp5 juta hanya akan berlangsung hingga Desember tahun ini. Meski begitu, ada kemungkinan akan dilanjutkan bila program tersebut terlaksana secara baik.
(Baca Juga: Yesss, Pekan Ini BLT 600 Ribu Tahap Kedua Cair )
"Kami berharap semuanya akan tersalurkan di akhir September ini," ungkap Menaker Ida di Gedung DPR RI di Jakarta, Rabu (2/9/2020).
Dia mengatakan, meski tenggat waktu penyerahan data rekening pekerja aktif ditetapkan pada tanggal 15 September 2020, Kemenaker akan menunggu hingga akhir September. "Tentu kami sangat berharap kepada BPJS Ketenagakerjaan untuk mempercepat data nomor rekening dari teman-teman pekerja yang belum menyerahkan," tambahnya.
(Baca Juga: Aminkan Yuk, Menteri Erick Sebut Kemungkinan BLT Karyawan Dilanjut Tahun Depan )
Hingga saat ini, Ida mengakui bahwa masih banyak pekerja yang belum menyetorkan nomor rekeningnya. "Jadi kami berharap sekali kepada teman-teman pekerja yang memang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan juga memenuhi syarat, untuk segera menyetorkan nomor rekeningnya," tuturnya.
Sementara itu sebelumnya Menteri BUMN sekaligus Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PCPEN) Erick Thohir menegaskan, program subsidi upah bagi pekerja dengan gaji di bawah Rp5 juta hanya akan berlangsung hingga Desember tahun ini. Meski begitu, ada kemungkinan akan dilanjutkan bila program tersebut terlaksana secara baik.
(akr)
Lihat Juga :
tulis komentar anda