Kolaborasi Dorong Pengembangan Ekosistem OMAI di Sulsel

Kamis, 24 Februari 2022 - 22:31 WIB
Dia melanjutkan, obat herbal dan OMAI juga bisa menjadi alternatif untuk memenuhi kebutuhan obat dalam negeri sehingga bisa mengurangi ketergantungan terhadap obat kimia yang 90 persen bahan bakunya diimpor.

Pandji berharap, pemerintah bisa melirik penggunaan obat herbal pada pengobatan formal, misalnya dimasukkan dalam fasilitas Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang bisa diresepkan oleh dokter kepada pasien.

"Kalau masuk ke JKN, maka otomatis akan terjadi ekosistem baru, di mana kami dari industri farmasi akan bekerja sama dengan UMKM dan perbankan dalam melakukan investasi untuk bahan baku," jelas Pandji.



Diketahui, pada gelaran BBIBWI Sulsel 2022, Dexa Group turut memberikan donasi obat-obatan yang akan disalurkan oleh Pemerintah Provinsi Sulsel . Bantuan tersebut dibawa menggunakan kapal Pinisi dari Pantai Losari menuju Pelabuhan Galesong.

Menko Marves, Luhut Binsar Panjaitan mengungkapkan, sebagai bentuk dukungan terhadap UMKM, dalam waktu dekat Presiden akan meluncurkan program yang mewajibkan belanja pemerintah melalui e-katalog yang juga menyediakan produk dari UMKM.

"Kita tidak hanya melihat (usaha) besar saja, tapi mulai dari bawah dan menengah. Baik itu alat industri dan lain-lain, bisa masuk e-katalog. Ini akan terus kita evaluasi agar lebih baik," pungkas Luhut.
(tri)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More