Krakatau Posco Buka Program Magang Bagi 100 Anak Muda dan Beasiswa ke Korea

Jum'at, 01 April 2022 - 19:39 WIB
Pemberian penghargaan Krakatau Posco The Hero 2021 kepada para sosok inspiratif. Foto/Ist
JAKARTA - Krakatau Posco membuka peluang bagi para generasi muda di kota Cilegon, Banten, untuk mengikuti program magang dan beasiswa ke Korea Selatan (Korsel) .

Hal itu disampaikan Presiden Direktur Krakatau Posco Kim Kwang Moo saat bertemu Walikota Cilegon Helldy Agustian di kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon, Kamis (31/3/2022).

Pertemuan tersebut guna membahas beberapa program yang akan dilaksanakan dan pemberian penghargaan kepada warga kota Cilegon dan sekitarnya yang telah memberikan inspirasi positif pada masyarakat.



Seluruh rangkaian kegiatan yang dirangkum pada pertemuan kali ini merupakan bentuk dari dukungan perusahaan terhadap program-program yang telah dicanangkan oleh walikota Cilegon bagi masyarakat industri demi maju dan tumbuh bersama secara beriringan.

Kim Kwang Moo memaparkan secara terperinci kegiatan-kegiatan yang akan digelar, di mana seluruh kegiatan didasari salah satu pilar Corporate Citizenship yakni “Society with Krakatau Posco”.

Dalam menjalankan operasinya, ungkap Kim, Krakatau Posco berpegang pada filosofi ‘Corporate Citizenship’ yang dilaksanakan dengan nilai empati dan perhatian yang memungkinkan semua pemangku kepentingan dalam masyarakat untuk hidup berdampingan bersama dengan erat dan bersinergi secara baik. “Serta berkontribusi untuk membuat dunia dengan masa depan yang lebih baik,” ujarnya, dikutip Jumat (1/4/2022).



Sejalan dengan upaya menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang baik dan kompetitif di pasar tenaga kerja, lanjut Kim, Krakatau Posco membuka peluang bagi 100 generasi muda Cilegon sebagai peserta magang untuk mendapat pelatihan serta bekal ilmu dari perusahaan.

Program magang bersertifikasi ini tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19 serta aspek keamanan dan keselamatan kerja di area pabrik baja terpadu Krakatau Posco.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More