Kunjungan Kerja ke Parepare, Pelindo Regional 4 Gelar Budaya BTS Batch I

Rabu, 29 Juni 2022 - 10:10 WIB
Pelindo Regional 4 menggelar Program Budaya Break the Silo (BTS) Batch I dengan melakukan kunjungan kerja ke Pelindo Regional 4 Parepare. Foto/Istimewa
MAKASSAR - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Regional 4 menggelar Program Budaya “Break the Silo” (BTS) Batch I dengan melakukan kunjungan kerja ke Pelindo Regional 4 Parepare.

Adapun kegiatan ini digelar untuk dapat mengurangi budaya hierarki, menghilangakan SI-LO, menumbuhakan budaya sharing, serta meningkatkan 3K (Komunikasi, Kolaborasi, dan Kordinasi) antar bagian di perusahaan.





Dalam kunjungan ke Pelindo Regional 4 Parepare, peserta Program Budaya BTS yang dipimpin Departement Head Pelayanan SDM Pelindo Regional 4 , Hermaji Miftah diterima langsung oleh General Manager Pelindo Regional 4 Parepare, Sardi beserta seluruh pejabat dan staf yang berada di Regional 4 Parepare, Senin (27/6/2022).

Pada kesempatan tersebut, General Manager Pelindo Regional 4 Parepare, Sardi melakukan pemaparan terkait kondisi eksisting yang ada di wilayahnya, termasuk Pelabuhan Garongkong yang telah resmi dikelola oleh Pelindo Regional 4 Parepare sejak 27 Juni 2022.

“Setelah menempuh proses yang cukup panjang selama beberapa tahun, Alhamdulillah akhirnya kini Pelabuhan Garongkong menjadi bagian dari Pelindo, tepatnya unit kerja dari Pelindo Regional 4 Parepare,” ujarnya.

Menurut dia, pihaknya sudah merencanakan beberapa investasi alat yang akan dilakukan di pelabuhan yang terletak di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan tersebut.

Tentunya, lanjut dia, langkah itu adalah bagian dari upaya pihaknya untuk meningkatkan pelayanan yang ada di pelabuhan yang sebelumnya dikelola oleh Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) Kelas II Garongkong.

“Khususnya untuk layanan curah di dermaga,” ucapnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More