Mengungkap Fakta-fakta Alternatif Eropa Jika Rusia Matikan Pasokan Gas Selamanya
Jum'at, 21 Oktober 2022 - 09:44 WIB
Spanyol dan Jerman telah mendorong pembangunan koneksi gas baru melalui pegunungan Pyrenees, tetapi Prancis menentang inisiatif tersebut. Mereka dengan mengatakan terminal LNG baru, yang dapat dibuat mengapung akan menjadi pilihan yang lebih cepat dan lebih murah daripada pipa baru.
Pilihan Lain Untuk Mengatasi Krisis Pasokan Gas?
Beberapa negara dapat berusaha mengisi kesenjangan dalam pasokan energi dengan beralih ke impor listrik melalui interkoneksi dari tetangga mereka. Atau pilihan lain dengan meningkatkan pembangkit listrik dari nuklir, energi terbarukan, tenaga air atau batu bara.
Ketersediaan nuklir menyusut di Belgia, Inggris, Prancis, dan Jerman ketika pembangkit menghadapi pemadaman seiring bertambahnya usia, dinonaktifkan atau dihapus. Tingkat hidro telah turun sepanjang musim panas ini karena curah hujan yang rendah dan gelombang panas.
Eropa sendiri telah mencoba beralih dari batu bara untuk memenuhi target iklim, tetapi beberapa pembangkit telah dihidupkan kembali untuk mengamankan energi pada musim dingin ini dan sebagai upaya mengekang kenaikan harga energi.
Para menteri energi sepakat bahwa semua negara UE harus secara sukarela memotong penggunaan gas mereka sebesar 15% dari Agustus hingga Maret 2023, dibandingkan dengan penggunaan tahunan rata-rata mereka selama 2017-2021 dan memperkenalkan target di seluruh UE untuk mengisi ulang penyimpanan gas.
Negara-negara di seluruh Eropa juga sedang mempersiapkan kemungkinan kekurangan daya, pemadaman listrik, dan penjatahan energi. Prancis meluncurkan rencana penghematan energi nasional untuk mengurangi konsumsi energi.
Sedangkan Inggris telah mengeluarkan peringatan soal kemungkinan adanya pemadaman listrik yang direncanakan selama tiga jam untuk rumah dan sektor bisnis sebagai upaya terakhir.
Komisi Eropa telah mengusulkan beberapa paket yang berisi langkah-langkah darurat untuk mengatasi krisis energi, termasuk bagi negara-negara anggota untuk mulai bersama-sama membeli gas.
Pilihan Lain Untuk Mengatasi Krisis Pasokan Gas?
Beberapa negara dapat berusaha mengisi kesenjangan dalam pasokan energi dengan beralih ke impor listrik melalui interkoneksi dari tetangga mereka. Atau pilihan lain dengan meningkatkan pembangkit listrik dari nuklir, energi terbarukan, tenaga air atau batu bara.
Ketersediaan nuklir menyusut di Belgia, Inggris, Prancis, dan Jerman ketika pembangkit menghadapi pemadaman seiring bertambahnya usia, dinonaktifkan atau dihapus. Tingkat hidro telah turun sepanjang musim panas ini karena curah hujan yang rendah dan gelombang panas.
Eropa sendiri telah mencoba beralih dari batu bara untuk memenuhi target iklim, tetapi beberapa pembangkit telah dihidupkan kembali untuk mengamankan energi pada musim dingin ini dan sebagai upaya mengekang kenaikan harga energi.
Para menteri energi sepakat bahwa semua negara UE harus secara sukarela memotong penggunaan gas mereka sebesar 15% dari Agustus hingga Maret 2023, dibandingkan dengan penggunaan tahunan rata-rata mereka selama 2017-2021 dan memperkenalkan target di seluruh UE untuk mengisi ulang penyimpanan gas.
Negara-negara di seluruh Eropa juga sedang mempersiapkan kemungkinan kekurangan daya, pemadaman listrik, dan penjatahan energi. Prancis meluncurkan rencana penghematan energi nasional untuk mengurangi konsumsi energi.
Sedangkan Inggris telah mengeluarkan peringatan soal kemungkinan adanya pemadaman listrik yang direncanakan selama tiga jam untuk rumah dan sektor bisnis sebagai upaya terakhir.
Komisi Eropa telah mengusulkan beberapa paket yang berisi langkah-langkah darurat untuk mengatasi krisis energi, termasuk bagi negara-negara anggota untuk mulai bersama-sama membeli gas.
(akr)
Lihat Juga :
tulis komentar anda