3 Pejabat Indonesia Ini Sudah Tajir Sebelum Diangkat, Bukan Orang Kaya Baru

Senin, 27 Maret 2023 - 18:59 WIB
loading...
A A A
Pada perjalanan kariernya, Erick dikenal sebagai seorang pengusaha yang sukses. Bahkan, sebelum menjadi pejabat seperti Menteri BUMN, dia telah memiliki pundi-pundi kekayaan dari berbagai sektor bisnisnya.

Dari sekian lini bisnis yang dijalani, sebagai contohnya adalah dalam bidang olahraga. Sebelumnya, dia pernah menjadi pemilik saham di klub legendaris Italia, yakni Inter Milan.

Selain itu, masih banyak sejumlah klub olahraga lain yang sahamnya turut dimiliki oleh Erick. Sukses di bisnisnya, dia mulai merambah sektor pemerintahan dan ditunjuk sebagai Menteri BUMN di era Presiden Jokowi.

Terbaru, beberapa waktu lalu dia baru saja terpilih sebagai Ketua PSSI. Dengan segala pengalaman yang dimiliki, Erick Thohir diharapkan bisa memperbaiki kondisi sepak bola Tanah Air ke arah yang lebih baik lagi.

3. Nadiem Makarim

Sebelum menjadi Menteri di era Presiden Joko Widodo, Nadiem Makarim cukup lekat kaitannya dengan Gojek. Lulusan Harvard University ini membesut Gojek dan menjadikannya sebagai platform terkenal sampai sekarang.

Dalam riwayatnya, Nadiem adalah putra dari Nono Anwar Makarim dan Atika Algadri. Ayahnya adalah seorang pengacara dan aktivis, sedangkan Ibunya adalah penulis lepas.

Mengambil jalan berbeda dengan orang tuanya, Nadiem berhasil menjadi pengusaha sukses. Hal ini juga membuat pundi-pundi kekayaannya meningkat seiring waktu, bahkan jauh sebelum ditunjuk menjadi Menteri oleh Presiden Jokowi.
(bim)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1724 seconds (0.1#10.140)