5 Bisnis yang Tren di Ramadhan Bisa Jadi Berkah saat Pandemi

Minggu, 03 Mei 2020 - 23:38 WIB
loading...
5 Bisnis yang Tren di Ramadhan Bisa Jadi Berkah saat Pandemi
Ilustrasi usaha pengiriman barang. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Sudah menjadi tradisi saat bulan Ramadhan, muncul bisnis dadakan yang menggiurkan untuk ditekuni. Apalagi ditengah pandemi virus corona (Covid-19), banyak perusahaan yang terpaksa merumahkan karyawannya.

Bulan Ramadhan ini bisa menjadi berkah bagi Anda yang berikhtiar ingin berbisnis untuk menafkahi keluarga. Namun, dalam menekuni bisnis, hal yang terpenting adalah kreatifitas. Dengan kreatifitas, jangan heran kalau ada bisnis yang kesannya 'biasa' malah bisa menjadi tren di saat pandemi Covid-19.

Perencana keuangan dari Finansia Consulting, Eko Endarto, mengatakan dalam menekuni bisnis saat Ramadhan, pastikan Anda benar-benar memiliki jiwa bisnis dan memiliki kreatifitas. Karena banyak orang yang juga melakukan usaha serupa di bulan Ramadhan ini.

"Bagi orang-orang yang memiliki jiwa bisnis, bulan Ramadhan ini tidak dilewatkan begitu saja. Mereka berlomba-lomba membuat bisnis usaha yang cocok saat bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri," kata Eko saat dihubungi SINDOnews di Jakarta, Minggu (3/5/2020).

Ia pun mengatakan ada lima bisnis yang tren di saat Ramadhan dan dapat menjadi berkah bagi Anda akibat dampak pandemi Covid-19.

1. Menjual aneka macam menu takjil
Tradisi yang tidak terlupakan saat bulan Ramadhan adalah suasana menunggu buka puasa yang biasa disebut ngabuburit. Saat ngabuburit, kebiasaan masyarakat di Indonesia berlomba-lomba membeli makanan pembuka untuk berbuka puasa atau disebut takjil.

Untuk membuka usaha aneka macam menu takjil ini, Anda tidak membutuhkan modal yang cukup besar. Oleh karenanya, mulailah dari yang kecil, seperti menjual minuman takjil es teh manis, cappucino cincau, aneka macam jus buah, sop buah atau minuman lainnya yang menyegarkan saat berbuka puasa

"Usaha aneka macam menu takjil ini cukup menggiurkan bagi yang tekun menjalaninya, karena dapat mendatangkan untung besar," katanya.

2. Jualan produk kecantikan
Jualan produk kecantikan juga menjadi peluang usaha rumahan yang paling menggiurkan. Karena kamu enggak harus memiliki keahlian untuk membuat kosmetik, cukup jadi dropshipper dan menjualnya secara online, kamu bisa dapat banyak keuntungan.

Produk kosmetik yang paling dicari biasanya, kosmetik-kosmetik yang terbuat dari herbal, pemutih kulit, pengurus badan, penghilang jerawat, dan lain-lain.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1369 seconds (0.1#10.140)