5 Bisnis yang Tren di Ramadhan Bisa Jadi Berkah saat Pandemi

Minggu, 03 Mei 2020 - 23:38 WIB
loading...
A A A
"Kalau kamu ingin punya brand sendiri, tinggal ajak kerja sama dokter atau klinik kecantikan yang memang sudah terpercaya. Minta mereka buatkan satu produk, misal pemutih badan atau penghilang jerawat, kemudian tinggal kamu pasarkan ke internet menggunakan brand kamu sendiri," sarannya.

3. Usaha katering
Bisnis usaha katering untuk menu berbuka puasa dan sahur dapat dijadikan peluang usaha yang mendatangkan banyak keuntungan. Apalagi bagi Anda yang tinggal di sekitar rumah kos untuk mahasiswa atau karyawan dan karyawati.

"Jika Anda ingin membuka bisnis katering ini, Anda harus pandai-pandai mengombinasikan menu makanan agar pelanggan Anda tidak bosan, seperti saat berbuka puasa Anda menyediakan sayur sop hangat, perkedel dan ayam goreng," katanya.

4. Usaha pengiriman barang
Tren online shopping membuat usaha pengiriman barang atau jasa ekspedisi semakin marak di Indonesia. Bagi yang telah membuka usaha jasa ini sangat menguntungkan apalagi saat bulan Ramadhan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Usaha pengiriman barang ini sangat dicari masyarakat karena saat bulan Ramadhan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri, banyak orang mengirimkan paket ke sanak saudara, kerabat dan kolega yang berbeda daerah bahkan provinsi.

"Jadi tunggu apalagi bagi Anda yang berminat membuka usaha pengiriman barang ini, dari sekarang Anda dapat mencari rekanan bisnis penyedia transportasi penyedia ekspedisi," bebernya

5. Berjualan pulsa
Dengan zaman yang semakin maju, telepon genggam sekarang telah menjelma menjadi komoditas utama yang hampir tidak bisa dipisahkan dengan kebutuhan manusia. Melihat situasi pandemi, berjualan pulsa elektrik tentu saja bisa menjadi peluang bisnis yang tidak bisa dilewatkan.

Usaha rumahan yang satu ini ternyata tidak memerlukan modal yang besar. Hal yang perlukan hanyalah sebuah telepon genggam yang dibutuhkan untuk mengirim pulsa elektrik dan paket internet.

"Untuk memulai bisnis ini, kamu bisa mendaftarkan diri sebagai agen ke distributor pulsa dan paket internet ternama yang bisa kamu cari secara online," pungkasnya.
(bon)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1119 seconds (0.1#10.140)