Kapolda Metro Jaya Sambangi KSPSI Bahas Judicial Review Omnibus Law

Senin, 30 November 2020 - 20:17 WIB
loading...
Kapolda Metro Jaya Sambangi...
Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Mohammad Fadil Imran bertemu Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea di Jakarta, Senin (30/11/2020). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia ( KSPSI ) Andi Gani Nena Wea bertemu dengan Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Muhammad Fadhil. Keduanya membahas permasalahan terkait buruh, dari judicial review hingga tantangan yang akan dihadapi Ibu Kota terkait buruh di masa pandemi Covid-19.

"Kami banyak diskusi dari soal Judicial review hingga permasalahan ibukota. Saya dan Pak Kapolda Fadil sahabat lama. Tentu saya berterima kasih atas kunjungan ini sebagai tali silaturahmi," ujar Andi Gani di Jakarta, Senin (30/11/2020).

(Baca Juga: Sidang Uji Materi UU Ciptaker, KSPSI Harap MK Menangkan Gugatan Pemohon)

Kedatangan Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Mohammad Fadil Imran yang bersilaturahmi ke kantor DPP KSPSI di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, disambut langsung Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea, Bendahara Umum KSPSI Mustopo, Wakil Sekjen KSPSI Tonny Pangaribuan, dan Ketua Badan Diklat KSPSI Fredy Sembiring.

Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea memuji langkah Kapolda Metro Jaya yang baru untuk silaturahmi ke serikat buruh. Andi Gani menjelaskan, dalam pertemuan tersebut, KSPSI juga meyampaikan permasalahan terkait buruh. Misalnya, proses judicial review UU Cipta Kerja yang lagi berjalan di Mahkamah Konstitusi.

"Kami bicara terkait dengan tugas-tugas yang akan dihadapi ke depan untuk saling bersinergi dan berkolaborasi agar kita bisa menciptakan suasana yang aman, damai, sejuk, dan kondusif," jelasnya.

Andi Gani menyampaikan, dalam pertemuan itu Kapolda Fadil juga menceritakan pengalamannya pada saat bertugas di Jawa Timur. Hubungan harmonis antara serikat pekerja dan kepolisian yang terjalin baik di Jawa Timur ingin juga dibawa ke Ibu Kota DKI Jakarta.

(Baca Juga: Tak Pernah Lelah, Menaker Ida Buka-bukaan 3 Sasaran Penting UU Cipta Kerja)

Dia berharap hubungan yang sudah terjalin baik dengan serikat buruh selama ini, bisa makin erat dan harmonis. "Safari ini bukan hanya ke KSPSI saja tapi juga beberapa serikat buruh lainnya. Semoga makin erat dan harmonis," ucapnya. Seperti diketahui, KSPSI merupakan konfederasi buruh terbesar di Indonesia dengan jutaan anggota yang tergabung didalamnya.
(fai)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pengusaha Spa Gugat...
Pengusaha Spa Gugat Pajak Hiburan 40%, Kemenko Perekonomian: Tunggu Putusan MK
2 Presiden Buruh Bertemu...
2 Presiden Buruh Bertemu Menaker Ida Bahas JHT, Apa Hasilnya?
Revisi Aturan JHT Kelar,...
Revisi Aturan JHT Kelar, Menaker Ida: Ditambahkan Kemudahan Proses Klaim
Dinilai Cacat Hukum,...
Dinilai Cacat Hukum, Buruh Desak Aturan Soal JHT Dicabut
2 Pentolan Buruh dan...
2 Pentolan Buruh dan Bos Kadin Berkongsi, demi Kesejahteraan Buruh?
Tolak UMP 2022, KSPSI...
Tolak UMP 2022, KSPSI Sebut Kenaikan Nyaris Tidak Ada
Dirut Telkomsel dan...
Dirut Telkomsel dan Direksi Telkom Akan Diperiksa Polisi Terkait Dugaan Korupsi
Tolak Jabatan Menteri,...
Tolak Jabatan Menteri, Presiden Buruh Ini Merasa Lebih Enak Jadi Komisaris BUMN
Bakal Ada Satgas THR...
Bakal Ada Satgas THR untuk Pantau Pengusaha yang Suka Ngeles
Rekomendasi
Sikapi Usulan Forum...
Sikapi Usulan Forum Purnawirawan Jenderal TNI, Wiranto: Prabowo Prioritaskan Harmonisasi
Unhan Cetak 426 Lulusan...
Unhan Cetak 426 Lulusan Unggul, Wamenhan Beri Pesan Penting
Lulusan SMEA hingga...
Lulusan SMEA hingga Sarjana Mengadu Peruntungan di Pelataran Balai Kota
Berita Terkini
Borong Employee Experience...
Borong Employee Experience Awards 2025, Bukti Komitmen Tim Human Capital ACC
5 jam yang lalu
Mengajak Pelanggan Mengimbangi...
Mengajak Pelanggan Mengimbangi 4.000 Ton Emisi CO2 Melawan Perubahan Iklim
5 jam yang lalu
China Ancam Perusahaan...
China Ancam Perusahaan Korea yang Kirim Produk Tanah Jarang ke AS
6 jam yang lalu
Boikot Produk Terafiliasi...
Boikot Produk Terafiliasi Israel Meluas, Apa Efeknya buat Ekonomi?
7 jam yang lalu
Dorong Ekonomi Syariah,...
Dorong Ekonomi Syariah, Global Islamic Finance Summit 2025 Siap Digelar
7 jam yang lalu
LG Mundur dari Proyek...
LG Mundur dari Proyek Baterai EV, Kadin Tepis RI Tak Menarik Bagi Investor
7 jam yang lalu
Infografis
126 Negara Berkumpul...
126 Negara Berkumpul di Rusia Bahas Penggulingan Dolar AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved