Skandinavia, Investasi Menguntungkan di Tengah Pandemi

Selasa, 29 Juni 2021 - 07:08 WIB
loading...
Skandinavia, Investasi...
Ilustrasi. FOTO/IST
A A A
JAKARTA - Di tengah situasi krisis dan serba menantang akibat pandemi Covid-19, pernyataan saatnya membeli properti nampaknya bukanlah gimmick marketing belaka. Kenapa, karena di saat krisis seperti sekarang ini para developer justru berlomba memberikan penawaran menarik kepada konsumen, seperti diskon dan beragam kemudahan.

Termasuk Skandinavia Apartment, proyek hunian menengah atas yang terletak di dalam superblok TangCity di Jalan Jendral Sudirman, Cikokol, Kota Tangerang, Banten. Pengembangnya, PT Pancakarya Griyatama memberikan program deposito properti senilai 7% dari nilai harga jual unit. General Manager Skandinavia Apartment Hene Putro mengatakan, potongan harga itu dibayarkan kepada konsumen di awal pembelian unit.

“Untuk pembelian unit apartemen di bulan Juni ini kami memberikan harga spesial berupa potongan harga sebesar 7% atau senilai mulai Rp80 jutaan.
Promo potongan harga ini menjadi momen yang tepat untuk meraih peluang investasi properti di tengah Kota Tangerang, yang terbukti aman dan menguntungkan di masa depan. Apalagi Skandinavia Apartment memiliki bangak keinggulan yang akan menjadi pendorong peningkatan nilai properti dalam jangka waktu panjang,” ujar Hene dalam siaran persnya, Selasa (29/6/2021).



Hene menyebut, potongan harga tersebut belum termasuk insentif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) yang diberikan pemerintah kepada konsumen properti yang berlaku sejak 1 Maret 2021 hingga 31 Agustus 2021. PPN-nya yang seharusnya 10% dibebaskah seluruhnya atau insentif 100%. “Jadi, membeli apartemen saat ini keintungannya banyak dan penawaran seperti ini tidak akan didapat di saat kondisi normal,” jelas Hene.

Selain bunga Kredit Pemilikan Apartemen (KPA) juga yang paling rendah sepanjang sejarah. Saat ini Skandinavia Apartment bekerja sama dengan Bank BNI menawarkan bunga bank 6,75% fixed 3 tahun. Sudah begitu, Bank Indonesia mengeluarkan kebijakan uang muka atau down payment (DP)-nya 0 persen. Pembelian unit selama bulan Juni juga diberikan free bea-bea, mulai dari gratis BPHTB (5%), bea asuransi dan kebakaran, hingga free biaya notaris dan akad kredit. “Kami juga memberikan promo gratis Iuran Kebersihan Keamanan Lingkungan selama 3 tahun. Program-program promo itu memudahkan konsumen khususnya mereka yang tidak punya dana cukup untuk membayar DP tetapi punya kemampuan mengangsur bulanan,” terangnya.

Selain berbagai insentif potongan harga, Skandinavia juga melakukan pendekatan dengan calon konsumen melalui sejumlah acara. Satu diantaranya Summer Food Truk yang digelar pada Jumat (25/6) hingga Minggu (27/6), mulai pukul 10 pagi hingga 8 malam.

“Meski keadaan menantang, fasilitas serta event-event kami senantiasa hadirkan kepada konsumen maupun penghuni karena sudah menjadi komitmen dari pengembang untuk terus meningkatkan kenyamanan dan kemudahan dalam hunian. Kali ini, beragam Food Truck mulai dari Doner Kebab, Kyochon, Bakmitopia dan Koffie 82 kami hadirkan di Tivoli Garden yang terletak persis di depan lobby Apartemen. Kami berharap seluruh penghuni maupun konsumen dapat menikmati serunya suasana Tivoli Garden sambil menyantap hidangan-hidangan yang menarik ini dengan dengan tetap menerapkan protokol 5M. Kami juga memberikan hadiah langsung seperti Bose Soundsystem dan mesin cuci, yang langsung bisa dibawa pulang untuk pembelian unit,” ujar Kristiner, Marketing Communications Manager Skandinavia Apartment.

Lebih lanjut Kristinner mengatakan, dukungan insentif PPN dari pemerintah ini, semakin menjadikan momen yang baik untuk berinvestasi di sektor properti. “Karenanya kami selaku pengembang juga tidak boleh lengah untuk terus meningkatkan fasilitas yang menjadi nilai jual serta kepercayaan konsumen,” imbuhnya.

Promo-promo menarik lainnya yang masih berlangsung yaitu voucher fully furnished senilai Rp40 jutaan. “Pembeli apartemen hanya tinggal bawa koper ke dalam hunian yang sudah move-in ready,” tambahnya.



Apartemen yang bersebelahan langsung dengan Tangcity Mall ini merupakan investasi yang aktif serta menjanjikan. Tak hanya 250 unit telah aktif di huni, fasilitas-fasilitasnya juga sangat lengkap mulai dari swimming pool, fitness center, guests lounge, dan Tivoli Garden yang dilengkapi taman bermain anak dan area santai terbuka yang dikelilingi oleh tenant-tenant ternama seperti Starbucks, QQ Kopitiam, Mc Donald’s, Kopi Kenangan. Dengan letaknya yang strategis dan di dukung dengan perkembangan infrastruktur yang sangat baik, seperti Tol Kunciran-BSD dan Kunciran-Bandara yang saat ini sudah mulai beroperasi, menjadikan Skandinavia Apartment semakin mudah di akses hanya 20 menit menuju Bandara Soekarno Hatta
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Danantara Ajak Qatar...
Danantara Ajak Qatar Investment Authority Kelola Dana Rp67,5 Triliun, Buat Apa?
Deretan Miliarder Penimbun...
Deretan Miliarder Penimbun Emas Terbesar di Dunia, Daftarnya Mengejutkan
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
Zona Niaga Terbaru Dukung...
Zona Niaga Terbaru Dukung Ekosistem Kota Mandiri di Tangerang
3 Pelabuhan Afrika yang...
3 Pelabuhan Afrika yang Dibangun China, Jejak Kuat Tiongkok di Jalur Perdagangan Global
Strategi Investasi Penting...
Strategi Investasi Penting Hadapi Ketidakpastian Ekonomi Global
Kadin Indonesia dan...
Kadin Indonesia dan Rusia Perkuat Kerja Sama Dagang dan Investasi
Danantara dan Qatar...
Danantara dan Qatar Sepakat Bentuk Dana Investasi Bersama, Nilainya Tembus Rp64 Triliun
Qatar Komit Investasi...
Qatar Komit Investasi Rp33,5 Triliun ke Danantara, Prabowo: Sangat Antusias
Rekomendasi
2 Rumah Tersangka Korupsi...
2 Rumah Tersangka Korupsi Bank BJB Digeledah KPK, 3 Mobil dan 1 Motor Disita
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
10 Daftar Nama Brainrot...
10 Daftar Nama Brainrot Anomali, Fenomena Kemunduran Mental di Era Digital yang Viral
Berita Terkini
Intip Cara Hemat Belanja...
Intip Cara Hemat Belanja Online di Tengah Ekonomi Menantang
6 jam yang lalu
Teknologi AI Dorong...
Teknologi AI Dorong Pengembangan Industri Pertambangan
8 jam yang lalu
Dorong PNBP, AUKSI dan...
Dorong PNBP, AUKSI dan DJKN Jatim Perkuat Ekosistem Lelang Sukarela
8 jam yang lalu
Lawan Tarif Trump, Kemendag...
Lawan Tarif Trump, Kemendag Siapkan 21 Perjanjian Dagang Baru dengan Berbagai Negara
8 jam yang lalu
United Tractors Tebar...
United Tractors Tebar Dividen Rp7,81 Triliun, Catat Kapan Cairnya
10 jam yang lalu
Rumah BUMN SIG Dorong...
Rumah BUMN SIG Dorong Pemasaran Produk UMKM Rembang
10 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved