5 Lembaga Tawarkan Solusi Kurban di Tengah Pandemi

Jum'at, 16 Juli 2021 - 14:04 WIB
loading...
5 Lembaga Tawarkan Solusi Kurban di Tengah Pandemi
Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Dilakukan di tengah pandemi , berkurban online menjadi solusi menarik saat perayaan Iduladha . Meski dilakukan di tengah pandemi Covid 19, beberapa organisasi atau lembaga membuat program kurban online sebagai solusi.

MNC Portal merangkum beberapa organisasi atau lembaga yang bisa dijadikan sebagai mitra berkurban para calon mudhohi:

1. Badan Amil Zakat Nasional (Baznas)

Baznas merupakan koordinator sekaligus operator pengelolaan zakat nasional. Tahun ini Baznas memulai program Kurban Online Baznas yang diwujudkan dengan daging kurban olahan kemasan kornet dan rendang.
Kurban kaleng ini diharapkan dapat memudahkan orang yang melaksanakan ibadah kurban dalam proses pendistribusian daging kurban.

Baca juga:Minuman Panas Terbukti Kurangi Risiko Hipertensi hingga 65%

2. Dompet Dhuafa

Selain Baznas, Dompet Dhuafa juga membuka program kurban online sebagai solusi berkurban di tengah pandemi. Mengutip laman resmi Dompet Dhuafa, Sejak 1994 mereka melalui Tebar Hewan Kurban dipercaya masyarakat Indonesia untuk mendistribusikan kurban ke pelosok Indonesia dan dunia.

3. Rumah Zakat

Desaku Berqurban merupakan program kurban yang dilakukan Rumah Zakat untuk disalurkan ke lokasi terpencil yang minim penyembelihan hewan kurban. Ada tiga pilihan kurban yang dapat dipilih. Mulai dari kurban kambing, seharga Rp1.800.000, kurban sapi secara kolektif 7 orang seharga Rp2.200.000 dan kurban sapi untuk pribadi Rp14.500.000.

Baca juga:Modellista Bikin Toyota Land Cruiser 300 Jadi Lebih Berkharisma

4. NU Care-LAZISNU
Pada Tahun ini NU Care juga menjalankan program kurban online di tengah pandemi yang belum mereda. NU Care menawarkan berbagai jenis paket kurban mulai dari harga Rp2.100.000 untuk kambing, hingga Rp2.400.000 untuk seekor sapi yang dibagi 7 orang.

5. Kita Bisa

Selain menjadi platform untuk menggalang dana dan mengumpulkan donasi secara online, tahun ini Kita Bisa juga membuka program kurban online. Kita Bisa menawarkan beberapa jenis harga kurban, mulai dari Rp1.450.000 untuk satu ekor kambing, hingga Rp12.700.000 untuk satu ekor sapi.
(uka)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1932 seconds (0.1#10.140)