Hadapi Tantangan Masa Depan, Begini Desain Strategi Investasi RI

Senin, 20 September 2021 - 17:10 WIB
loading...
Hadapi Tantangan Masa...
Strategi investasi Indonesia akan didesain untuk mendukung industri yang mampu menjawab tantangan masa depan dan mengubah struktur perekonomian menjadi lebih tahan krisis dan sustainable. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Setelah pandemi, Indonesia akan menghadapi berbagai tantangan perubahan, termasuk geopolitik. Untuk itu, kata Juru Bicara Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Jodi Mahardi, strategi investasi akan didesain untuk mendukung industri yang mampu menjawab tantangan masa depan dan mengubah struktur perekonomian menjadi lebih tahan krisis dan sustainable.

"Di antaranya hilirisasi sumber daya alam (SDA), ekonomi hijau, industri kesehatan, serta pariwisata dan ekonomi kreatif," kata Jodi di Jakarta, Senin (20/9/2021).



Jodi mengungkapkan, pelaksanaan hilirisasi SDA telah mendorong terjadinya industrialisasi yang meningkatkan pertumbuhan ekonomi, menciptakan lapangan kerja, menurunkan tingkat kemiskinan, dan menambah penerimaan pajak pemerintah.

Dia menuturkan, keberhasilan Indonesia untuk menjadi negara maju juga harus didukung perbaikan terus menerus kualitas sumber daya manusia dan riset, serta perbaikan iklim investasi.

"Harapannya dengan berbagai modal yang dimiliki, Indonesia dapat berperan lebih strategis dalam tatanan politik global ke depan," kata Jodi.

Sementara itu situasi pandemi Covid-19 di Indonesia telah membaik secara signifikan. Meski demikian, pemerintah tetap waspada dan berhati-hati. Pembukaan kembali perekonomian akan secara bertahap dan terus menerus.

"Perekonomian pulih dengan cepat seiring dengan penurunan kasus Covid-19. Untuk menjaga proses pemulihan ekonomi, kita harus mengelola kasus Covid-19 pada tingkat yang dapat ditangani sistem kesehatan kita," kata Jodi Mahardi.



Penanganan kasus Covid-19 sangat positif sejauh ini. Per hari ini, kasus aktif sebanyak 60.969. Ada penambahan 3.385 kasus baru, namun pasien sembuh jauh lebih banyak, yakni 7.076.

Jodi menegaskan, kunci transisi dari pandemi ke endemik adalah tingkat vaksinasi yang tinggi, disiplin menerapkan protokol kesehatan 3M terutama memakai masker, meningkatkan tracing, testing, dan treatment, isolasi terpusat bagi pasien, dan penggunaan aplikasi PeduliLindungi.

"Pemerintah Indonesia akan terus memperkuat semua aspek tersebut, terutama percepatan vaksinasi," ujarnya.

Pemerintah menargetkan program vaksinasi nasional bisa menjangkau 208.265.720 orang. Hingga hari ini, vaksinasi dosis pertama sudah diterima 78.540.519 orang, sedangkan vaksinasi dosis kedua sudah diterima 44.716.570 orang.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dukung Kemandirian Industri...
Dukung Kemandirian Industri Kimia, Petrokimia Gresik Perkuat Hilirisasi Sulfur
Danantara Ajak Qatar...
Danantara Ajak Qatar Investment Authority Kelola Dana Rp67,5 Triliun, Buat Apa?
Deretan Miliarder Penimbun...
Deretan Miliarder Penimbun Emas Terbesar di Dunia, Daftarnya Mengejutkan
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
3 Pelabuhan Afrika yang...
3 Pelabuhan Afrika yang Dibangun China, Jejak Kuat Tiongkok di Jalur Perdagangan Global
Strategi Investasi Penting...
Strategi Investasi Penting Hadapi Ketidakpastian Ekonomi Global
Pasarkan Produk Green...
Pasarkan Produk Green Coke, Pertachem Dorong Hilirisasi Nasional
Kadin Indonesia dan...
Kadin Indonesia dan Rusia Perkuat Kerja Sama Dagang dan Investasi
Danantara dan Qatar...
Danantara dan Qatar Sepakat Bentuk Dana Investasi Bersama, Nilainya Tembus Rp64 Triliun
Rekomendasi
Barcelona Juara Copa...
Barcelona Juara Copa del Rey 2025: Tendangan Terukur Kounde Jadi Penentu!
10 Film Indonesia Tayang...
10 Film Indonesia Tayang Mei 2025, Didominasi Genre Horor
Satelit Rahasia Rusia...
Satelit Rahasia Rusia yang Diduga Terhubung Senjata Nuklir Berputar di Luar Kendali
Berita Terkini
Aksi Jual Amerika Menguat,...
Aksi 'Jual Amerika' Menguat, China Buang Dolar AS Rp387 Triliun
20 menit yang lalu
Bill Gates: Profesi...
Bill Gates: Profesi Guru dan Dokter Akan Punah 10 Tahun Lagi
1 jam yang lalu
Iwan Sunito Bagikan...
Iwan Sunito Bagikan Tips Sukses Bisnis di Industri Properti Australia
8 jam yang lalu
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
8 jam yang lalu
DAmandita Sentul Tawarkan...
D'Amandita Sentul Tawarkan Rumah Smart Living Pure Nature Rp700 Jutaan
8 jam yang lalu
Perusahaan AS Tetap...
Perusahaan AS Tetap Ekspansi di Tengah Kebijakan Efisiensi Pemerintah
8 jam yang lalu
Infografis
10 Pemain Diprediksi...
10 Pemain Diprediksi Menjadi Bintang Masa Depan Timnas Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved